Banyak Didambakan Ibu, Moms Akan Alami 7 Hal Ini Usai Melahirkan Normal

By Erinintyani Shabrina Ramadhini, Kamis, 11 Oktober 2018 | 20:30 WIB
Menjadi pilihan utama, hal ini akan dirasakan oleh ibu yang melahirkan normal (iStockphoto)

 

Nakita.id - Menjelang kehadiran Si Kecil ke dunia, akan ada banyak hal yang Moms dengar dari lingkungan sekitar.

Misalnya saja metode persalinan mana yang lebih baik, persalinan normal atau melahirkan melalui operasi sesar.

Apapun pilihannya, setiap metode tentu memiliki kelebihan dan kekurangannya masing-masing serta tentunya pertimbangan dari dokter.

Kendati demikian, hingga kini persalinan normal masih menjadi metode bersalin yang didambakan banyak ibu karena lebih cepat pemulihannya.

Walau begitu, deretan hal ini tetap akan dirasakan oleh Moms yang menjalani persalinan dengan proses vaginal:

Baca Juga : Mengenal Kakebo, Solusi Cerdas Menabung ala Jepang Untuk Stay At Home Moms

1) Perdarahan

Perdarahan adalah hal pertama yang akan terjadi setelah melahirkan.

Kondisi ini akan berlangsung setelah persalinan hingga enam minggu setelahnya, namun biasanya aliran darah yang berat akan berlangsung selama lima hari.