Berita Kesehatan Terbaru: Merawat Payudara Juga Penting, Cegah Kanker!

By Nia Lara Sari, Selasa, 16 Oktober 2018 | 16:52 WIB
Cara merawat payudara agar terhindar dari kanker payudara (iStock)

Ketika kanker payudara dideteksi sejak dini, ada lebih banyak pilihan perawatan.

Selain itu, jika tanda kanker payudara dapat dideteksi sejak dini, kemungkinan untuk sembuh juga lebih besar.

Gejala paling umum dari kanker payudara adalah benjolan di payudara tanpa rasa sakit.

Tanda-tanda lainnya termasuk:

Baca Juga : Ingin Sukses Menyapih? Yuk Coba Ikutri Trik dari Seorang Psikolog

- Pembengkakan pada bagian payudara atau ketiak;

- Puting yang sebelumnya menonjol menjadi lebih masuk ke daerah payudara

- Ruam di puting atau areola

- Darah keluar dari puting susu

- Perubahan ukuran atau bentuk payudara.