Waspada, 8 Permasalahan Rambut Ini Tunjukkan Kondisi Kesehatan Kita!

By Poetri Hanzani, Jumat, 19 Oktober 2018 | 16:46 WIB
Waspada, 8 permasalahan rambut ini tunjukkan kondisi kesehatan kita! (AndreyPopov)

Nakita.id - Mungkin sebagian orang berpikir, jika kondisi rambut tergantung pada cara merawatnya.

Namun, bersamaan dengan berbagai permasalahan rambut, itu bisa menjadi indikator yang dapat memberitahukan ada yang salah dengan tubuh seseorang.

Dikutip dari laman brightside.me, berikut masalah rambut paling umum, yang berkaitan dengan kesehatan Moms.

1. Rambut kusam dan tidak bernyawa

Moms mungkin mengira rambut kusam dan tidak bernyawa akibat dari kesalahan perawatan rambut.

Misalnya, karena terlalu sering menggunakan alat pengeriting rambut atau catok pelurus rambut.

Baca Juga : Hati-hati Moms, Jika Bayi Alami Kerontokan Rambut, 6 Hal Ini Bisa Jadi Penyebabnya!

Rambut juga bisa menjadi kusam di musim dingin ketika tubuh menderita kekurangan vitamin dan zat gizi mikro.

Gejala ini dapat menunjukkan tubuh Moms membutuhkan selenium, sulfur, dan fosfor.

Untuk memastikannya, lihat gusi dan gigi Moms.

Jika melihat ada permasalahan atau perubahan gigi, maka Moms harus berkonsultasi dengan dokter.

2. Ketombe

Ketombe menyebabkan rasa gatal yang berlebihan.

Ada banyak alasan yang menyebabkan timbulnya ketombe di rambut.

Mungkin Moms menggunakan terlalu banyak produk perawatan rambut atau karena dari diet yang sering (terutama di mana Moms harus mengurangi lemak dan karbohidrat).

Baca Juga : Berita Kesehatan: Tunda Minum Kopi Bila Alami Gangguan Kesehatan Ini

Adapun alasan lain seperti stres, masalah dengan saluran pencernaan atau imunodefisiensi.

Namun, jika ketombe berwarna kuning, Moms mungkin menderita dermatitis seboroik, patologi dermatologi yang cukup sulit untuk dihilangkan.

Dalam hal ini, sampo anti ketombe tidak akan membantu.

Sebaiknya Moms mengunjungi seorang trichologist untuk menentukan penyebabnya dan mencari solusinya.

3. Rambut tipis dan rapuh

Rambut yang tipis dan rapuh mungkin disebabkan oleh kekurangan protein, elemen yang melakukan berbagai fungsi penting yang tidak dapat ditangani oleh elemen lain.

Ketika protein dalam tubuh berkurang, kondisi kulit, kuku, dan rambut jadi memburuk.

Oleh karena itu, perbanyak makan buah dan mengonsumsi asam lemak omega 3.

Akan tetapi gejala tersebut bisa jadi menunjukkan ada masalah yang lebih serius.

Baca Juga : Ini yang Terjadi Jika Memakan 'Bagian Bersih' dari Roti Berjamur

Misalnya, rambut rapuh jadi salah satu gejala penyakit Cushing.

Bila Moms memiliki tanda lain dari penyakit ini, seperti insomnia kronis, tekanan darah tinggi, dan nyeri punggung langsung konsultasi ke dokter untuk mendapatkan perawatan lebih lanjut.

4. Rambut rontok 

kehilangan sekitar 100 helai rambut per hari merupakan hal yang normal terjadi, kecuali saat Moms hamil, perubahan usia, atau hal-hal lainnya.

Untuk memastikan semuanya baik-baik saja, usap rambut secara perlahan dari akar ke ujung rambut dengan jari Moms.

Jika tidak ada rambut yang rontok atau hanya 2 helai, maka Moms dalam keadaan baik.

Baca Juga : Begini Cara Menenangkan Anak yang Sedang Marah Tanpa Perlu Ikut Emosi

Apabila terdapat 3 hingga 5 helai rambut yang rontok di tangan, sebaiknya segera mengunjungi dokter.

Rambut rontok dapat dihubungkan ke sistem endokrin atau masalah dengan sistem kekebalan tubuh.

Kondisi ini mungkin juga pertanda diabetes.

5. Rambut berminyak

Rambut berminyak biasanya menunjukkan diet yang Moms jalani tidak cukup sehat dan terlalu banyak mengonsumsi lemak hewani.

Atasi dengan mengurangi konsumsi daging, makanan berminyak, gorengan, manisan, makanan asap, alkohol, dan kopi.

Atau Moms bisa menggunakan minyak pohon teh, dan tuangkan beberapa tetes ke sampo.

Jika tidak berhasil, mungkin menunjukkan Moms mengalami masalah metabolisme, kegagalan hormon, atau masalah hati.

Baca Juga : Nikita Mirzani Dikabarkan Batalkan Gugatan Cerai, Tapi Justru Bongkar Aib Dipo Latief Lagi?

6. Beruban di usia muda

Faktanya, beruban sebagian besar bergantung pada predisposisi genetik seseorang: seiring bertambahnya usia, jumlah melanosit yang bertanggung jawab untuk produksi pigmen menurun.

Rata-rata, uban muncul pada perempuan di usia 30-40 tahun.

Tetapi ada juga situasi di mana munculnya uban pada usia yang lebih muda.

Beruban di usia muda bisa terjadi karena stres berat, kelelahan kronis, atau diet yang buruk.

Baca Juga : Perhatikan! Ini Ciri-ciri Orang yang Paling Disukai Nyamuk

7. Kulit kepala gatal

Jika gejala ini disertai dengan jerawat, luka, pengelupasan kulit kepala, dan jenis iritasi kulit lainnya, tanda ada sesuatu yang salah dengan kesehatan Moms.

Untuk itu, jangan tunda pergi ke dokter kulit untuk memastikan Moms bukan menderita psoriasis atau eksim.

Namun bila gatal tidak disertai dengan gejala lain, mungkin ini disebabkan oleh gangguan sistem saraf yang disebabkan karena stres.

Ini juga bisa menjadi gangguan sindrom Tourette atau disebut tic.

Dalam kasus ini, Moms dianjurkan untuk minum herbal yang menenangkan dan mengonsumsi vitamin B1 dan B6.

Bila kondisi ini masih berlangsung, maka Moms harus mengunjungi seorang ahli saraf.

Baca Juga : Lebih Tampan dari Sang Ayah, Begini Rupa Putra Para Bintang Bollywood Papan Atas!

8. Rambut kering dan ujung bercabang

Selain karena penggunaan hair dryer yang terlalu sering, rambut kering bisa terjadi karena kekurangan protein, zat besi, dan tembaga.

Masalah ini juga sering terjadi pada orang yang menjalani diet ketat dan mengalami masalah dengan sistem endokrin mereka.

Oleh karena itu, pastikan Moms mengonsumsi makanan sehat, seperti ikan merah dan wortel agar tubuh terisi dengan vitamin.

Baca Juga : Terkenal Kaya Raya, Hotman Paris Ketahuan Pakai Dompet Jebol

Disarankan pula minum jus jeruk, karena berkontribusi untuk penyerapan zat besi yang lebih baik.

Yang terpenting, jangan lupa minum air putih yang cukup untuk menghindari dehidrasi.