Berita Kesehatan Anak: Infeksi Saluran Kemih Pada Bayi Bisa Mematikan, Kenali dan Cegah Sekarang Juga!

By Fadhila Auliya Widiaputri, Senin, 22 Oktober 2018 | 15:12 WIB
Kenali dan cegah risiko mematikan Infeksi Saluran Kemih (ISK) pada bayi (www.bepanthen.co.uk)

- Dorong kebiasaan buang air besar yang benar. Latih batita untuk segera ke toilet kapan pun ia mulas dan ingin buang air kecil atau kotoran.

Bila anak sering menahannya, ia berisiko terserang infeksi saluran kemih.

Baca Juga : Berita Kesehatan: Kenali Normal Tidaknya Pertumbuhan Gigi Anak Sesuai Tahap Usianya

- Pilih celana dalam yang tepat. Yaitu berbahan katun dan hindari ukuran celana yang terlalu ketat.

- Ganti popok bayi dan batita. Setidaknya setiap 3 jam sekali untuk tetap menjaga kebersihannya.

- Hindari busa, deodoran dan deterjen. Hindari mandi busa dan zat lainnya seperti deodoran dan sabun wangi yang bisa mengiritasi alat kelamin.

- Dorong anak untuk minum. Tanya dokter, berapa kebutuhan air putih untuk Si Kecil Moms. Bila masih ASI eksklusif, menyusuilah tepat waktu.

- Hindari memberi ia makanan dan minuman sembarangan. Seperti cokelat dan minuman berkafein yang bisa mengiritasi kandung kemih.

Baca Juga : Hati-hati Saat Diet, 9 Sayuran Ini Justru Menambah Berat Badan

Selain beberapa hal tersebut, penting pula bagi Moms untuk menyunat anak sejak dini.

Sebab Dr Leo Deng Jin mengatakan bayi atau anak laki-laki yang belum disunat umumnya berisiko lebih tinggi mengalami infeksi saluran kemih 4 sampai 10 kali lipat.

Sebuah studi yang dilakukan oleh periset McGill University, menghitung bahwa risiko infeksi mungkin sekitar 88% lebih rendah pada anak laki-laki yang telah disunat.