Jangan Remehkan, Tubuh Akan Berikan Peringatan Ini Jika Moms Sedang Stres

By Erinintyani Shabrina Ramadhini, Minggu, 4 November 2018 | 14:03 WIB
Beberapa ciri ini menandakan Moms stres, apa saja? (pexels.com/ energetic.com)

Nakita.id - Setiap orang pasti pernah mengalami stres karena beragam faktor, mulai dari tekanan kehidupan sehari-hari dan tuntutan pekerjaan.

Stres adalah salah satu proses alami ketika tubuh Moms mengalami kondisi eksternal yang menghasilkan respons pertahanan secara fisiologis dan psikologis.

Moms sebaiknya tidak menganggap remeh stres, karena dapat menurunkan sistem kekebalan tubuh dan membuat kita jatuh sakit.

Dengan begitu, sebaiknya Moms mencermati gejala stres yang munculnya memang tak disadari.

Melansir laman Health Miracle, tubuh akan memberikan sinyal peringatan ini jika Moms sedang mengalami stres. Apa saja?

Baca Juga : Ikuti Sesi #LovingNotLabelling , Orangtua Akui Masih Sering Lakukan Labelling Pada Anak

1. Terus berpikir tentang pekerjaan

Moms berada di bawah tekanan yang besar, jika terus menerus memikirkan keuangan, pekerjaan dan kewajiban tiada habisnya sehingga tak ada waktu untuk bersantai.

Mengkhawatirkan sesuatu hanya akan memperumit keadaan, dan menyebabkan berbagai masalah psikologis serta fisik.

Jika Moms sudah merasakan hal ini, luangkanlah waktu untuk merenung sejenak dan berhenti dari rutinitas.

Hentikan memeriksa ponsel dan email untuk sementara, bersantai dan lakukan aktivitas favorit sendirian maupun bersama orang tersayang.

2. Kerontokan rambut

Ada banyak penyebab medis kerontokan rambut, namun penelitian menunjukkan bahwa mengalami stres yang ekstrem dapat menjadi salah satu penyebab mengapa rambut rontok dalam jumlah berlebih.

Stres nyatanya akan membuat Moms kehilangan jumlah rambut hingga dua kali lipat dalam kurun waktu 3-4 bulan setelah menderita stres.

Jadi jika Moms berkonsultasi ke dokter dan dokter tak bisa menemukan apa penyebab pasti rontoknya rambut, bisa jadi Moms sebenarnya sudah terlalu tertekan dalam waktu lama namun tak pernah menyadarinya.

Baca Juga : #LovingNotLabelling, Enggan Memberikan Labeling, Ibu Muda Ini Ungkap Kisah Mengasuh Putranya yang Kinestetik

3. Tidak sabar

Sinyal stres lain yaitu ketika Moms menjadi tidak sabaran, sulit menoleransi dan mudah jengkel terhadap teman dekat dan keluarga.

Hal ini menandakan Moms sudah kehilangan energi untuk menghadapi apa yang terjadi dalam hidup.

Untuk itu, penting bagi Moms agar bisa mengelola stres karena efeknya negatif baik untuk tubuh dan kehidupan sehari-hari.

4. Perubahan suasana hati

Stres dapat memengaruhi tingkat hormon, sehingga sangat mungkin untuk kita mengalami perubahan suasana hati yang besar dengan perbedaan yang drastis.

Padahal stres dapat menyebabkan kecemasan, kecanduan, gangguan kompulsif obsesif dan masalah kesehatan mental lainnya.

Pastikan Moms tidak memendam stres sendiri, bicaralah dengan seseorang yang bisa dipercaya dan dimintai saran terkait kondisi yang dialami.

Baca Juga : #LovingNotLabelling, Berikut Ilmu, Manfaat dan Keseruan yang Didapat di Acara Coaching Clinic Hypnotalk

5. Nyeri di tubuh

Biasanya, orang cenderung mengabaikan rasa sakit di tubuh padahal bisa jadi itu adalah sinyal stres yang tidak disadari.

Stres dapat menyebabkan tubuh mulai menurun sehingga menyebabkan nyeri dada, masalah perut, bisul, diare, otot tegang, dan palpitasi (ritme jantung yang abnormal).

6. Masalah tidur

Apakah belakangan ini Moms merasakan perubahan pola tidur yang drastis, misalnya sulit tidur atau bahkan terlalu banyak tidur karena kelelahan?

Jangan abaikan pertanda itu, bisa jadi Moms sangat stres sehingga perlu untuk mengubah gaya hidup selama ini.

Cobalah beberapa teknik relaksasi seperti yoga, olahraga, diet yang lebih sehat, dan meditasi untuk mengurangi stres.

7. Ketidakmampuan untuk duduk diam

Siapa sangka, stres akan membuat seseorang akan mudah gelisah dan tidak nyaman dengan tubuh serta pikiran.

Hal ini akan membuat Moms melakukan hal yang tak biasanya, seperti sulit untuk duduk diam dalam waktu lama.

Baca Juga : #LovingNotLabelling: Psikolog Anak Jelaskan Dampak Moms Berikan Label Buruk untuk Si Kecil

Untuk itu, jangan pernah membiarkan masalah secara berlarut karena akan membuahkan stres yang lebih besar dan menyiksa.

8. Fluktuasi berat badan

Berat badan cenderung berubah juga bisa menjadi penyebab Moms mengalami stres.

Stres dapat memperlambat metabolisme dan menyebabkan kenaikan berat badan, namun bisa juga menyebabkan hilangnya nafsu makan dan berat badan tiba-tiba menurun.

9. Libido melemah

Libido juga dipengaruhi oleh stres oleh karena itu semakin tinggi tingkat stres, semakin sedikit hormon untuk respon seksual.

Stres menghasilkan kelelahan dan ketidakmampuan untuk menikmati momen intim dengan pasangan.

Baca Juga : Informasi Awal Kehamilan : Pentingnya Konsumsi Madu Saat Awal Kehamilan

Jika Moms mengalami hal ini, cobalah teknik relaksasi yang menenangkan karena hal ini tentu akan berpengaruh terhadap kehidupan seksual Moms dan pasangan.

Akan lebih baik jika Moms juga membicarakan kondisi yang sedang dialami dengan pasangan, sehingga bisa menemukan solusi yang terbaik.

Bagaimana Moms, apakah merasakan salah satu tanda di atas?