Jadi Pengusaha Sukses, Rudy Salim Ungkap Penjualan Mobilnya Dapat Untung Kecil, Bisnis Ini yang Paling Banyak Raup Untung!

By Rosiana Chozanah, Rabu, 7 November 2018 | 16:08 WIB
Rudy Salim beberkan bisnis yang membuatnya memiliki keuntungan paling banyak (Instagram/@_rudysalim)

"Sebenernya, bener yang paling untung itu bener-bener yang retail itu volumenya tinggi (keuntungannya besar)," tutur Rudy.

Sedangkan jika penjualan mobil penjualan paling banyak adalah 19 unit dalam sebulan.

Jika sedang sepi penjualan mobil bahkan tidak menjapai 10 unit.

"Kalau mobil paling banyak penjualan itu 19 unit sebulan dengan perputaran sekitar Rp150 miliar untuk mobil tapi itu kalau lagi banyak. Kalau lagi sepi paling cuma enam, lima, empat."

Terlebih ketika pemerintah mengedarkan kebijakan tentang PPNBM, dan pajak mobil menjadi naik.

"Ketika kebijakan pemerintah mengenai PPNBM beredar, pajak mobil naik dari 75 persen menjadi 125 persen, nggak ada jualan, nol, sama sekali.

Jadi ya, ada bagus, ada jeleknya. Tapi yang bagus memang retail dan yang harganya terjangkau itu yang bisa sustain," ujar Rudy lagi.

Sekarang, total bisnis yang sedang dijalani oleh Rudy berjumlah 10, salah satunya Rumah Produksi atau Production House yang bekerja sama dengan Raffi Ahmad.

Baca Juga : Sebelum dengan Desy Ratnasari dan Maia Estianty, Irwan Mussry Pernah Jadi Menantu Konglomerat Pemilik Stasiun Televisi Ternama Ini!