Nakita.id - Puasa selama 12 jam atau lebih mengurangi sejumlah cairan di tubuh kita. Menjalani hari tanpa minum air sepanjang hari membuat kita merasa sangat haus sebelum waktu berbuka puasa. Saat berbuka puasa, yang kita inginkan adalah meminum sesuatu yang menyegarkan dan menghidrasi. Berikut beberapa jus yang bisa kita pilih sebagai minuman berbuka puasa.
Potong-potong buah mangga, segenggam daun mint, beberapa es batu, air dingin dan campurkan dengan menggunakan blender. Sajikan selagi dingin!
(Baca juga : Panduan Berbuka Puasa yang Sehat dan Tidak Bikin Gemuk)
Resep minuman dingin klasik ini adalah minuman berbuka puasa yang sempurna. Potong-potong lemon bersama es batu, air dingin, sedikit madu dan segenggam daun mint yang bagus. Peras air lemon dan sajikan. Jangan lupa hiasi minuman dengan daun mint.
Ini minuman yang paling mudah kita buat sendiri di rumah. Selain itu paling lezat dan paling menyegarkan. Yang perlu Ibu lakukan adalah memasukkan beberapa semangka berbentuk kubus, es batu dan beberapa air dan campurkan jadi satu dengan menggunakan blender. Ibu bisa memasukkan sedikit garam batu agar lebih enak.
(Baca juga : Menu Sehat Buka Puasa Dan Sahur Untuk Ibu Menyusui)
Berikan sedikit air lemon biasa, dan sajikan minuman agar lebih mendinginkan dan menghidrasi, dengan menambahkan biji selasih manis. Atau jika ingin rasa yang beraneka ragam, tambahkan sirup sesuai selera Ibu dan keluarga!
Penulis | : | Ida Rosdalina |
Editor | : | Ida Rosdalina |
KOMENTAR