Nakita.id - Wafel Krispi Keju ini memanjakan mulut banget.
Sudah renyah, rasanya juga nikmat.
Gurihnya keju bikin semua pasti suka menyantapnya.
Waktu: 45 Menit
Sajian: 340 Gram
BACA JUGA: Curhat Ngidam Risoles Tengah Malam, Kahiyang Malah Disuruh Tidur?
Bahan:
50 gram keju cheddar parut
2 sendok makan margarin, dilelehkan
2 kuning telur, dikocok lepas
2 buah putih telur
250 gram tepung terigu protein sedang
1 sendok teh baking powder
1 sendok makan gula pasir halus
500 ml susu cair
3/4 sendok teh garam
1 sendok makan gula pasir halus
Cara Membuat Wafel Krispi Keju:
1. Ayak tepung terigu dan baking powder. Tambahkan gula pasir halus. Aduk rata. Tuang susu cair sedikit-sedikit sambil diaduk rata. Masukkan kuning telur. Aduk rata. Tambahkan keju parut, margarin leleh, dan garam. Aduk rata dan sisikan.
2. Kocok putih telur sampai setengah mengembang. Masukkan gula pasir halus sedikit demi sedikit. Kocok sampai mengembang.
3. Masukkan ke dalam campuran tepung terigu. Aduk perlahan sampai rata.
4. Tuang adonan sedikit saja, tidak usah penuh. Tutup. Biarkan matang dan kecoklatan. Angkat
5. Oven dengan api bawah suhu 130 derajat celcius 45 menit sampai kering.
BACA JUGA: Kesal Dituduh Tak Urus Suami, Sarwendah Balas Dendam Buat 3 Bekal Sekaligus
Perempuan Inovasi 2024 Demo Day, Dorong Perempuan Aktif dalam Kegiatan Ekonomi Digital dan Industri Teknologi
Penulis | : | Sajian Sedap |
Editor | : | David Togatorop |
KOMENTAR