Nakita.id - Di era ini kian banyak oknum yang berani bertindak layaknya dokter.
Bahkan mereka membuka praktik atau klinik sendiri.
Padahal, hal-hal yang berhubungan dengan dunia medis haruslah ditangani oleh orang-orang yang berkompeten.
BACA JUGA: Ternyata Cream Muka Yang Banyak Dijual Di Online Shop Ini Ilegal
Salah satu akun instagram @dokteroid, yang mempunyai visi untuk memberantas oknum yang mengaku-ngaku sebagai dokter, membeberkan beberapa praktek dokter ilegal di masyarakat.
Dilansir dari TribunStyle, istilah dokteroid artinya seseorang yang bukan dokter, lalu bertindak sebagaimana dokter (sungguhan) seperti yang diutarakan Ketua Umum Pengurus Besar (PB) IDI, Oetama Marsis.
BACA JUGA: Rayuan Maut Denny Cagur Membuat Istri Meleleh, Mau Tahu Sepeti Apa?
Baru-baru ini, akun @dokteroid tersebut membongkar sebuah praktek dokter ilegal, yang berani menggunakan jasa endorse artis untuk meyakinkan pelanggannya.
Tak tanggung-tanggung artis yang ditangani adalah nama kondang di dunia hiburan tanah air.
Dalam foto-foto yang diunggah sosok artis tersebut ada Ayu Ting Ting, Gisela, Ashanty, Aurel Hermansyah, Dewi Persik dan Farah Quinn.
Dokter ilegal tersebut menawarkan jasa perawatan kecantikan.
Namun, banyak orang menjelaskan bawah sosok orang yang mengaku dokter tersebut tak ada dalam catatan Ikatan Dokter Indonesia (IDI), dan bisa dicek melalui kki.go.id.
Bahkan ada akun lain yang menerangkan bahwa orang tersebut pernah mengaku sebagai lulusan Fakultas Kedokteran (FK) Universitas Indonesia, dan ternyata tidak ada nama tersebut dalam daftar alumni FKUI.
BACA JUGA: Indah dan Keren Banget, di Sinilah Para Miliarder Dunia Menghabiskan Waktunya Bersantai
Akun @dokteroid sendiri telah menghimbau kepada masyarkat agar jangan mudah percaya iklan, terutama iklan produk kesehatan.
"LAGI VIRAL.
Akun @gosipnyinyir @tanntee_reempoonng @ratu.gosip aja tau mana dokter asli mana yg bukan alias dokteroid. Bisa ngecek, suatu kemajuan hehe
Pelajaran buat kita, mau diendorse artis se-terkenal dunia akhirat pun, tidak menjamin praktek kesehatan tersebut legal.
Mbak @ayutingting92 @gisel_la @ashanty_ash @aurelie.hermansyah @dewiperssikreal dan @farahquinnofficial apakah sehat2 saja setelah berobat dari sana?!
BTW akun @revin*r*re & @r*re_clinic udah ga bisa disearch, udah ganti nama mungkin takut.
Jangan mudah percaya iklan2 kesehatan yaa, kalo dokter legal sih biasanya ga ugal2an iklan sana sini, mereka sangat berwibawa dan berpendidikan, cukup pasang plang praktek aja udah laku.
Kalo pun ada yg pasang iklan tetap profesional, ga posting berlebihan atau show off aneh2, tetap jaga privasi dan etika ke pasien, dll.
Yang paling mudah sih cek sendiri dokter anda di web cek dokter. Be smart!" tulis akun tersebut.
Wapres Gibran Minta Sistem PPDB Zonasi Dihapuskan, Mendikdasmen Beri Jawaban 'Bulan Februari'
Source | : | instagram,Tribun Style |
Penulis | : | Nia Lara Sari |
Editor | : | Gazali Solahuddin |
KOMENTAR