Nakita.id - Pernahkah Moms bangun pagi dan menemukan tiba-tiba ada benjolan kecil di mata?
Jika iya, berarti Moms mengalami bintitan.
Tentu kondisi ini sangat menganggu aktivitas.
Bukan hanya aktivitas, penampilan Moms juga jadi kurang 'oke' karena benjolan ini.
BACA JUGA: Rambut, Bulu Mata dan Alis Tumbuh Cepat dengan Minyak Ini
Bintitan disebabkan oleh peradangan pada kelenjar sebaceous yang terletak di dasar bulu mata atau kelopak mata.
Penyebab paling umum adalah karena bakteri Staphylococcus aureus.
Bintitan umumnya bukan masalah kesehatan yang serius, namun terkadang bisa menjadi sangat menyakitkan dan juga terasa panas di area mata.
Karena bintitan bisa jadi disebabkan oleh bakteri, Moms sebaiknya jangan menyentuh, menggosok, apalagi meremas bagian mata yang bintitan.
Hal ini justru bisa memperparah infeksi, lebih parahnya bisa merusak saluran air mata.
Moms, juga sebaiknya menghidari menggunakan make up di area mata.
Lensa kontak juga sebaiknya tidak digunakan dulu.
Ada beberapa perawatan alami yang dapat meringankan dan membuat benjolan ini hilang.
Air hangat
Ini adalah perawatan yang paling sederhana.
Gunakan kain bersih dan air hangat kemudian letakkan di area mata yang bintitan selama 10 menit.
Jika kain bersih mulai dingin, basahi kembali dengan air hangat.
BACA JUGA: Daftar Zodiak Ini Dikenal Sebagai Sosok Paling Malas, Setuju?
Ketumbar
Rebus satu sendok teh biji ketumbar dengan satu cangkir air.
Biarkan dingin kemudian saring.
Gunakan untuk membersihkan mata yang terinfeksi 3 kali sehari.
Kantung teh
Kandungan tanin dalam teh juga dapat mengatasi masalah bintitan.
Basahi satu kantung teh dengan air hangat dan letakkan di area bintitan selama 10 menit.
Lakukan ini rutin setiap hari hingga benjolan hilang.
Akasia
Tambahkan satu genggam daun akasia ke dalam 2 cangkir air mendidih.
Biarkan sebentar hingga suhunya menjadi hangat.
Kemudian basahi kain bersih dengan air akasia dan kompres pada mata yang terinfeksi.
Diamkan selama 10 menit.
BACA JUGA: Selain Nia Ramadhani, 6 Artis Ini Juga Menikah dengan Pengusaha Sukses
Kunyit
Kunyit mengandung antibakteri alami.
Rebus 2 cangkir air dengan 1 sendok teh kunyit bubuk dan biarkan hingga volumenya tinggal setengah.
Kemudian saring dengan kain bersih.
Gunakan pipet meneteskan 3 tetes air kunyit di kedua mata.
Ulangi ini 2 atau 3 kali sehari.
Tomat
Tomat sangat bagus untuk mengurangi rasa sakit.
Potong irisan tomat segar dan letakkan di area yang bintitan selama 5 menit.
Lakukan ini 3 kali sehari.
Lidah buaya
Mula-mula potong lidah buaya memanjang hingga bagian tengahnya terbuka.
Ambil kapas dan basahi dengan cairan lidah buaya.
Letakkan kapas di area yang bintitan di pagi dan malam hari.
Lalu bilas dengan chamomile atau air mawar.
Mentimun
Iris mentimun dan letakkan irisan di atas area yang terinfeksi untuk mengurangi peradangan dan rasa sakit.
BACA JUGA: Reisa Broto Asmoro Melahirkan Bayi Laki-Laki, Warganet: Ganteng!
Namun, jika sudah 10 hari menggunakan cara-cara di atas belum berhasil, segeralah berkonsultasi ke dokter.
Sebenarnya tak perlu menunggu 10 hari, jika dirasa peradangan semakin menyebar ke area lain Moms harus segera menemui dokter.
Bisa jadi ada masalah lain karena mata berhubungan dengan kelenjar limfatik dan sistem peredaran darah.
Ingat Moms, mencegah lebih baik daripada mengobati.
Sebelum terserang bintitan, pastikan Moms dan keluarga selalu menjaga kebersihan mata.
4 Rekomendasi Susu Penggemuk Badan Anak yang Bisa Bikin Si Kecil Lebih Gemuk dan Sehat
Source | : | steptohealth.com |
Penulis | : | Kunthi Kristyani |
Editor | : | David Togatorop |
KOMENTAR