Nakita.id – Selama ini ada stigma di masyarakat, ibu bekerja tidak dapat mengurus anaknya dengan baik dibandingkan dengan ibu rumah tangga.
Sebab dengan banyaknya aktivitas dan tuntutan pekerjaan, ibu bekerja tidak dapat memiliki banyak waktu bersama anak layaknya ibu rumah tangga.
Namun, seakan mematahkan stigma tersebut.
Sosok Diah Kusumawardani Wijayanti berhasil membagi perannya sebagai ibu, fotografer, wartawan, sekaligus founder yayasan tari dan musik gratis dengan baik.
BACA JUGA: Kenali Penyakit Autoimun yang Dialami Kakak Shireen dan Zaskia Sungkar
Diah Kusumawardani Wijayanti ialah ibu dua orang anak yang sangat cinta dengan dunia seni dan budaya tradisional Indonesia.
Saat ini ia dikenal sebagai founder dari Yayasan Belantara Budaya Indonesia (BBI) atau yayasan apresiasi anak untuk berkreativitas khususnya dalam bidang tari dan musik.
Setidaknya telah ada 7 sekolah di bawah naungan BBI yang tersebar di Jakarta, Bandung, dan Nusa Tenggara Timur (NTT).
Dimana ke-7 sekolah tersebut dijalankan dan diberikan Diah secara gratis untuk anak-anak, remaja, dan dewasa yang ingin belajar tari dan musik tradisional.
Selain founder BBI, Diah juga dikenal sebagai fotografer kehamilan dan wakil pemimpin redaksi dalam salah satu media online lifestyle di Indonesia.
Meski sibuk dengan segala tanggung jawab dan aktivitas di luar rumah, tetapi Diah memiliki cara tersendiri untuk tetap dapat mengurus anak dan menghabiskan waktu bersama keluarga bahkan diri sendiri.
BACA JUGA: Bisakah Kanker Ovarium Terdeteksi Saat Hami? Begini Penjelasannya
Penulis | : | Fadhila Auliya Widiaputri |
Editor | : | Saeful Imam |
KOMENTAR