Cara orangtua berbicara kepada anak-anak menetapkan standar bagaimana mereka akan berbicara kepada kita sebagai balasannya, dan kepada orang lain. Ini karena anak secara alamiah akan meniru orangtuanya.
Secara umum, Ibu tidak hanya sekadar mengatakan ’tidak’ secara sederhana. Tapi, seharusnya kita memberikan penjelasan mengapa ’tidak’ dilontarkan, atau alternatif seperti "tidak sekarang, bagaimana kalau setelah makan siang."
Baca juga : 6 Tip Mudah Mendidik Anak Supaya Optimis
# 3: Mengajarkan Anak Tentang Persetujuan
Cara orangtua berbicara dan berinteraksi dengan anak-anak mengajarkan mereka tentang persetujuan. Ibu pasti ingin anak-anaknya bisa percaya diri untuk mengatakan ’tidak’ kepada orang asing atau bahkan seseorang yang akrab, yang mungkin menempatkan anak dalam situasi yang tidak aman.
Kita ingin anak tahu bahwa tubuhnya adalah milik mereka sendiri. Kita bisa melakukannya dengan meminta persetujuan, misalnya ketika Ibu hendak mengganti popoknya yang kotor.
Tanyakan persetujuannya dan berikan penjelasan mengapa tindakan kita dibutuhkan. Dengan begini, nantinya anak akan terbiasa memperlakukan diri mereka dengan benar dan tidak membiarkan orang lain berbuat semaunya terhadapnya.
# 4: Anak-anak Sangatlah Menakjubkan
Anak-anak memiliki kinerja otak yang luar biasa untuk membuat koneksi baru setiap hari. Ia juga memiliki gagasan kreatif yang tak terkendali dan bahkan pada usia yang sangat muda, mampu membuat dan mengekspresikan pendapat.
Penting bagi orangtua untuk mau mendengarkan anak-anak mereka setiap hari, entah itu hanya beberapa menit selama anak benar-benar membutuhkan kehadiran kita.
Dengan rutin mengadakan pembicaraan serius dengan anak, ia pasti akan sering mengajukan pertanyaan tentang hal-hal apapun yang ingin diketahuinya.
Ketika orangtua mau meluangkan waktu untuk bercakap-cakap dengan anak, sama seperti kita bercakap-cakap dengan orang dewasa, kita bisa melihat betapa menakjubkannya anak-anak selama ini. Cara kita berbicara kepada anak-anak cukup tertanam dalam jiwanya.
Baca juga : Kadang Mengancam Anak itu Perlu, ini Aturannya
Berbicara kepada anak-anak dalam cara kita berbicara dengan orang dewasa (dengan hormat) adalah sesuatu yang perlu kita praktikkan mulai detik ini.
Ingatlah, bahwa tujuannya bukan untuk melewatkan masa kanak-kanak dan menjadikan anak ’terlalu’ dewasa sebelum waktunya. Sebaliknya, hal ini berguna untuk membangun hubungan hormat dengan anak-anak kita.
Sumber : https://www.bellybelly.com.au/parenting/4-reasons-to-treat-your-child-like-an-adult/
L'Oreal Bersama Perdoski dan Universitas Indonesia Berikan Pendanaan Penelitian dan Inovasi 'Hair & Skin Research Grant 2024'
Penulis | : | Soesanti Harini Hartono |
Editor | : | Soesanti Harini Hartono |
KOMENTAR