Nakita.id – Nama Angel Lelga kini tengah menjadi pembicaraan masyarakat Tanah Air. Sebab, pada Senin (19/11/2018) pukul 02.00 WIB, sang suami, Vicky Prasetyo menggrebek kediaman Angel Lelga.
Bukan tanpa alasan, ternyata selama ini Vicky Prasetyo mencurigai sang istri yang diduga berselingkuh.
Vicky Prasetyo membawa serta keluarga, Ketua RT setempat, awak media, serta pihak kepolisian ketika menggrebek rumah istrinya sendiri.
Baca Juga : Pria Muda Terciduk di Rumah Angel Lelga Saat Penggrebekan, Seorang Artis FTV?
Tak disangka, Angel Lelga ditemukan bersama pria lain di kamarnya.
Vicky Prasetyo saat itu mengamuk dan marah terhadap kelakuan suaminya yang diduga selingkuh.
Setelah ditelusuri, ternyata pria yang terciduk di kamar bersama Angel Lelga bernama Fiki Alman.
Fiki Alman merupakan seorang artis yang telah banyak membintangi beberapa judul FTV.
Vicky Prasetyo ternyata mengenal sosok Fiki Alman.
"Pengadilan juga masih membuktikan kamu istri saya, terus kamu mau ditidurin orang sembarangan siapa aja yang baru kenal baru sebatas FTV, hah? kamu ketemu di Grand Indonesia, kamu ke Cibubur bareng," ujar Vicky.
Ternyata, Fiki Alman merupakan rekan kerja Angel Lelga. Keduanya merupakan lawan main dalam suatu judul FTV.
Rekap Perjalanan Bisnis 2024 TikTok, Tokopedia dan ShopTokopedia: Sukses Ciptakan Peluang dan Dorong Pertumbuhan Ekonomi Digital
Source | : | Cosmopolitan,nakita |
Penulis | : | Kirana Riyantika |
Editor | : | David Togatorop |
KOMENTAR