Makanan dengan banyak serat dapat membantu hati bekerja dengan baik.
Baca Juga : Berita Kesehatan Wanita: 15 Cara Agar Cepat Hamil, Moms dan Dads Harus Tahu!
Penelitian menunjukkan oatmeal dapat membantu mengurangi berat badan dan lemak perut yang merupakan cara yang baik untuk menjauhkan penyakit hati.
Jauhi makanan berlemak
Kentang goreng dan burger adalah pilihan yang buruk untuk menjaga kesehatan hati.
Makanan yang tinggi akan lemak jenuh dapat menyusahkan hati menjalankan tugasnya.
Seiring berjalannya waktu, hal ini dapat menyebabkan peradangan yang dikenal sebagai sirosis.
Baca Juga : Berita Kesehatan: Meski Aneh, 5 Tanda Ini Menunjukan Kehamilan Sehat
Brokoli
Brokoli dapat menjaga hati tetap sehat.
Beberapa penelitian menunjukkan brokoli dapat membantu melindungi hati dari penyakit berlemak nonalkohol.
Kopi
Studi menunjukkan bahwa minum dua hingga tiga cangkir kopi sehari dapat melindungi hati dari kerusakan yang disebabkan oleh alkohol atau diet yang tidak sehat.
Beberapa penelitian lain menunjukkan kopi dapat menurunkan risiko kanker hati.
Baca Juga : Agar Perkembangan Otak Anak Optimal, Ini Tips Memilih Mainan Ala Dokter Reisa
Gula
Terlalu banyak mengonsumsi gula atau makanan manis dapat merusak hati.
Baca Juga : Berita Kesehatan Wanita: Cara Alami Mengatasi Ketombe, Hilang Dalam Sekejap!
Hal itu dikarenakan tugas hati mengubah gula menjadi lemak.
Jika mengonsumsi gula secara berlebihan, maka hati akan membuat terlalu banyak lemak yang akhirnya justru berada di tempat yang bukan tempatnya.
Dalam jangka panjang, hal ini dapat menyebabkan kondisi seperti penyakit hati berlemak.
Teh hijau
Teh hijau banyak mengandung aneka jenis antioksidan yang disebut katekin.
Penelitian menunjukkan teh hijau dapat melindungi dari beberapa bentuk kanker, termasuk hati.
Air
Salah satu hal terbaik yang dapat dilakukan untuk menjaga kesehatan hati adalah dengan menjaga berat badan yang sehat.
Baca Juga : Berita Kesehatan: Anak Tidur Berkeringat? Bisa Jadi Gejala Penyakit Berbahaya
Biasakan minum air mineral daripada minuman manis seperti soda.
Kacang almond
Kacang-kacangan terutama almond adalah sumber vitamin E yang baik.
Penelitian membuktikan kacang almond memiliki nutrisi yang dapat membantu melindungi terhadap penyakit hati berlemak.
Almond juga baik untuk jantung.
Oleh karena itu tidak ada salahnya bila banyak mengonsumsi almond.
Baca Juga : Syarat Stimulasi Optimal, Kenali Dulu Perkembangan Motorik Si Bayi
4 Rekomendasi Susu Penggemuk Badan Anak yang Bisa Bikin Si Kecil Lebih Gemuk dan Sehat
Source | : | WebMD |
Penulis | : | Fadhila Auliya Widiaputri |
Editor | : | Gazali Solahuddin |
KOMENTAR