Nakita.id - Beberapa waktu lalu Maia Estianty menjadi dosen tamu di Universitas Indonesia (UI), Jakarta.
Maia Estianty sebagai dosen tamu bertugas mengajar di Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Jurusan Komunikasi.
Kedatangan Maia Estianty di sana guna berbagi ilmu dan pengalamannya setelah sukses kepada mahasiswa FISIP UI.
Baca Juga : Letakkan Es Batu Di Leher, Hal Luar Biasa Ini Akan Terjadi Pada Tubuh
Maia Estianty yang notabene adalah seorang musisi dan pebisnis pun gerogi ketika harus mengajar di depan mahasiswa UI.
"Deg-degan pasti, ibarat orang baru pertama kali nyanyi lah, aduh...ini sih deg-degannya parah," ujar Maia Estianty dilansir dari Youtube Cumicumi.
Saking geroginya, Maia Estianty pun sempat bertanya banyak tentang mahasiswa dan durasinya mengajar mahasiswa UI.
Pasalnya, Maia Estianty mengaku sudah lupa dengan teori semasa kuliah di FISIP UI puluhan tahun lalu.
Karena itu, ia sempat terkejut ketika tahu akan mengajar mahasiswa S1 tahun ketiga.
"Sampai nanya ini anak-anak S2 atau anak-anak S1, anak S1 baru tahun ketiga, baru tahun ketiga pasti jago-jago dong teorinya ya kan. Kita kan udah lupa udah 20 sekian tahun yang lalu ada di kampus ini gitu lo," ujar Maia.
Baca Juga : 5 Hari Jelang Pernikahan Ketiga, Daus Mini Bocorkan Mahar dan Undangan Pernikahan Uniknya!
Selain lupa dengan teori semasa kuliah, Maia mengaku kalau dirinya bukan seseorang yang pandai berbicara di depan kelas layaknya dosen.
Akhirnya Maia mengatasinya dengan membuka tanya jawab bersama mahasiswa agar lebih mudah mencari studi kasusnya.
"Jujur sih awalnya aku karena orangnya bukan pintar ngomong, tadi di mobil (bingung). Saya bukan orang ahli teori, saya hanya praktisi.
Jadi akhirnya lebih enak sharing tanya jawab. Nah kalau ada yang tanya kan enak, langsung mengena ke permasalahannya," tambahnya.
Sehingga Maia yang tadinya terkejut diberi waktu 2 jam untuk mengajar justru tak merasakan berlangsung lama.
Karena pembahasannya di kelas bersama mahasiswa cukup menyenangkan dan emmancing antusias.
Baca Juga : Sebelum Gisel dan Gading Marten Cerai, Kejadian Janggal Ini Terjadi Sejak Hari Pertama Menikah!
"Tadi waktu dia (teman Maia) bilang (saya) ngajar 2 jam, gila lama banget mau ngomong apa. Tapi 2 jam ngga kerasa karena lancar," lanjutnya.
Apalagi kasus yang menjadi pembahasan Maia Estianty di kelas mengenai produk kosmetiknya dari EMK.
Tentu saja Maia Estianty lebih menikmati dan mudah menyampaikan pengalamannya merintis bisnis kosmetik EMK.
"Kebetulan yang jadi contoh kasusnya produk saya EMK, gimana brandingnya, komunikasi ke masyarakat," sambungnya.
Saat itu Maia Estianty pun tak sendirian, ia juga ditemani kedua temannya yang merupakan alumni FISIP UI.
Maia mengatakan ia dan kedua temannya sebagai alumni UI juga mengambil kendali untuk mendidik juniornya agar menjadi orang sukses seperti dirinya.
"Karena (kami) alumni, alumni FISIP UI dan kita sebagai alumni bertanggung jawab kepada adik-adik kita nih jadi orang yang sukses juga dong," tandasnya.
Social Bella 2024, Dorong Inovasi dan Transformasi Strategis Industri Kecantikan Indonesia
Source | : | YouTube |
Penulis | : | Shevinna Putti Anggraeni |
Editor | : | Gisela Niken |
KOMENTAR