Nakita.id - Pengobatan bekam cukup populer di tengah masyarakat.
Tidak usah heran, kilinik bekam maupun ahli bekam mudah ditemukan di tanah air.
Asal tahu saja, pengobatan tradisional ini berasal dari Timur Tengah, yang dipercaya dapat mengeluarkan darah kotor, racun, dan zat-zat tak berguna lainnya dari tubuh.
Bekam juga dipercaya dapat menyembuhkan radang atau nyeri berkepanjangan.
Teknik bekam biasanya menggunakan mangkok dengan jarum.
Fungsinya, jarum itu mengeluarkan darah, sedangkan mangkok untuk menyedot darah yang keluar.
Gelas itu biasanya dibiarkan dalam waktu tertentu, sehingga tetes demi tetes darah keluar lalu mengumpul di dalam mangkok itu.
Mengingat banyak manfaat yang didapat, pria asal Kota Wulan, China, mencoba-coba alat bekam yang ada di rumahnya.
Mengingat, tak ada pengalaman dan keahlian, terapi bekam ini berubah menjadi sangat mengerikan.
Seorang pria punya alat bekam rumahan yang menggunakan pompa udara untuk menyedot mangkuk yang diperuntukkan agar dapat menempel di kulit.
Pria itu meminta bantuan sang istri untuk melakukan bekam.
Chutian Metropolis Daily melaporkan, pada malam itu pria pemilik alat itu berbaring di sofa dan sang istri mulainya mencoba alat tersebut ke punggungnya.
Perempuan Inovasi 2024 Demo Day, Dorong Perempuan Aktif dalam Kegiatan Ekonomi Digital dan Industri Teknologi
Penulis | : | Saeful Imam |
Editor | : | Saeful Imam |
KOMENTAR