Hasilnya memang terbukti baik dan ahli kesehatan mata memastikan bahwa komplikasi serius dari LASIK jarang terjadi.
Itu digambarkan sebagai, "Prosedur paling aman dan paling efektif yang pernah ada dalam oftalmologi" menurut Eric Donnenfeld, mantan presiden American Society of Cataract and Refractive Surgery.
Juga komplikasi yang mengakibatkan hilangnya penglihatan sangat jarang.
Tetapi efek samping tertentu dari operasi mata LASIK, terutama mata kering dan gangguan visual sementara, cukup umum.
Baca Juga : Ternyata, Ini 10 Perubahan Vagina yang Terjadi Saat Kehamilan
Ini biasanya hilang setelah beberapa minggu atau bulan, dan sangat sedikit orang menganggapnya sebagai masalah jangka panjang.
Berikut komplikasi pasca operasi lasik yang mungkin dialami.
1. Mata kering
Operasi Lasik menyebabkan penurunan sementara dalam produksi air mata.
Selama enam bulan pertama atau lebih setelah operasi, mata mungkin terasa sangat kering saat mereka sembuh.
Mata kering dapat mengurangi kualitas penglihatan.
Baca Juga : Ini Kata Psikolog Agar Moms Milenials Tidak Panik dan Gampang Stres
Biasanya dokter mata mungkin menyarankan agar Moms menggunakan obat tetes mata selama waktu ini.
Jika Moms mengalami mata kering yang parah, dapat memilih prosedur lain untuk memasukkan alat khusus di saluran air mata untuk mencegah air mata mengering dari permukaan mata.
Dorong Bapak Lebih Aktif dalam Pengasuhan, Sekolah Cikal Gelar Acara 'Main Sama Bapak' Bersama Keluarga Kita dan WWF Indonesia
Source | : | Medical Daily,mayoclinic.org |
Penulis | : | Fadhila Afifah |
Editor | : | Soesanti Harini Hartono |
KOMENTAR