Nakita.id - Riefian Fajarsyah alias Ifan Seventeen tampaknya merasakan kerinduan yang mendalam kepada mendiang istrinya, Dylan Sahara.
Ifan yang ditinggalkan Dylan karena tragedi tsunami Banten di akhir 2018 lalu masih belum bisa melepaskan kepergian sang istri secara utuh.
Melansir dari Kompas.com, hal tersebut diceritakan sendiri oleh saudara kembar Ifan, Riedhan Fajarsyah saat menggelar pengajian untuk Dylan Sahara dan para personel Seventeen.
Baca Juga : Pernikahannya dengan Denny Sumargo Putus Di Tengah Jalan, Kehidupan Dita Soedarjo Berubah Drastis
"Pernah dua kali ketahuan sama saya dan ada orang rumah," ujar Idan Jumat (11/1/2019).
Pertama, Idan pernah mendapati Ifan sedang memandangi layar ponselnya dan tertawa seorang diri.
"Dia di depan rumah main HP sambil ngerokok. Dia senyum-senyum sendiri. Pas gua tanya ternyata dia lagi WA-an sama Dylan," ujar Idan.
Baca Juga : 5 Manfaat Mengajak Anak Memasak, Salah Satunya Mengasah Panca Indra
Momen yang kedua adalah ketika Ifan terlihat mengambil baju Dylan Sahara dan memeluk baju tersebut.
Bahkan, menurut Idan, Ifan juga memutar sebuah video rekamannya bersama Dylan.
"Dia pas ketahuan, bilang jadi malu," ucapnya.
Baca Juga : Perut Buncit Karena Kembung, Jangan Konsumsi 5 Makanan dan Minuman Ini
Idan menuturkan bahwa kondisi saudara kembarnya tersebut masih belum benar stabil meski di luar Ifan terlihat tegar.
"Dia ya masih begitu. Tapi, bukan yang sedih atau nangis," ucapnya.
Vokalis Seventeen ini pun memilih caranya sendiri agar bisa lepas dari trauma pasca kehilangan istri dan ketiga rekan band-nya.
Baca Juga : 4 Manfaat Main Bola, Dapat Meningkatkan Mental dan Suasana Hati Anak
Beberapa waktu lalu, Ifan memperlihatkan dirinya berada di Pondok Pesantren Putra, Gontor, Ponorogo.
Tak hanya sekedar mampir, Ifan mengakui bahwa dirinya kini tengah menimba ilmu di pondok pesantren yang lokasinya tak jauh dari makam sang istri.
Hal tersebut disampaikan Ifan Seventeen melalui akun YouTube Beepdo.com.
Baca Juga : Vanessa Angel Hampir Bunuh Diri, Sang Kekasih Ungkap Kondisinya Stres Hadapi Kasus Prostitusi Online
Saat ditanyai apa tujuannya ke Gontor, Ifan mengaku ia memang sejak dulu memiliki cita-cita menimba ilmu di Pondok Pesantren Gontor.
"Sebenernya saya kan dari dulu pengen masuk Gontor kan, cita-citanya. Tapi Allah kasih jalan yang lain. Kebetulan istri saya, almarhumah itu temen deket dari Mbak Dila. Kemarin sempet ketemu Mbak Dila, anak dari pengurus Gontor," ujar Ifan Seventeen.
Tak hanya itu, Ifan juga mengatakan bahwa ia kini menumpang menimba ilmu di Gontor selama beberapa saat usai sang istri meninggal dunia.
Baca Juga : Robby Abbas Sebut Melaney Ricardo Punya Tarif Lebih dari 80 Juta, Huniah Mewahnya Langsung Jadi Sorotan
"Ya mudah-mudahan bisa menimba ilmu. Numpang-numpang nimba ilmu lah, Insya Allah," tambah Ifan sembari mengembangkan senyum di wajahnya.
Tapi, saat ditanyai bagaimana kelanjutan karier bermusiknya, Ifan tak berani menjawab.
"Wallahu a'lam (Allah lah yang Maha Mengetahui), masih belum tahu," ujar Ifan sembari tertawa.
Baca Juga : Selebgram Beby Shu Geram Namanya Tercatut dalam Daftar Prostitusi Online: 'Saya Tidak akan Takut'
Melihat keputusan Ifan dan juga raut bahagia di wajah Ifan, warganet turut mendukung dan ikut senang dengan keputusan Ifan.
Mereka menilai bahwa cara Ifan move on adalah cara yang terbaik karena Ifan justru memilih mendekatkan diri pada Sang Kuasa.
Source | : | Kompas.com,nakita.id |
Penulis | : | Diah Puspita Ningrum |
Editor | : | Kunthi Kristyani |
KOMENTAR