Nakita.id - Sabtu (12/1/2019) warga Suban Air Panas, Kelurahan Talang Ulu, Kabupaten Rejang Lebong, Bengkulu dihebohkan dengan penemuan jenazah satu keluarga.
Seorang perempuan ditemukan meninggal dunia bersama dua anak perempuannya di dalam rumah.
Perempuan yang diketahui seorang janda dan dua anaknya ditemukan tewas mengenaskan di dalam rumahnya sendiri.
Baca Juga : HS, Tersangka Pembunuhan Satu Keluarga di Bekasi Tertangkap, Ternyata Keluarganya Sendiri
Setelah diselidiki, korban bernama Hasnatul Laili (35), dan dua anaknya Melan Miranda (16) dan Cika Ramadani (10).
Ketiganya ditemukan tewas mengenaskan di dalam rumahnya sekitar pukul 17.15 WIB oleh sejumlah warga.
Diduga ibu dan dua anaknya itu menjadi korban pembunuhan.
"Ditemukan sore sekitar jam 17.00 wib sore karena keluarganya sempat menelepon tetapi tidak diangkat dan dari pagi sampe sore rumahnya tidak seperti biasa rumahnya tidak dibuka bahkan anaknya pun tidak nampak pergi sekolah," kata Endang (34) tetangga korban.
Baca Juga : Resmi Dilamar Ammar Zoni, Irish Bella Pernah Dituding Pelakor Karena Gaet Pacar Sahabatnya
Awalnya, kerabat korban menghubungi via ponsel namun tidak direspons. Lalu keluarga mendatangi rumah korban.
Seluruh rumah terkunci namun ada kejanggalan pintu belakang dikunci dari luar.
Pihak keluarga membuka pintu dan ditemukanlah ketiga korban dalam keadaan mengenaskan.
Source | : | Kompas.com,Tribunnews.com,nakita.id |
Penulis | : | Cynthia Paramitha Trisnanda |
Editor | : | David Togatorop |
KOMENTAR