Ternyata tidak juga, kok, Moms!
Memelihara kucing tidak akan memengaruhi kesuburan perempuan.
Sayangnya, memang betul kucing bisa menjadi pembawa parasit Toxoplasma gondii yang jika menginfeksi perempuan hamil bisa menyebabkan abortus spontan alias keguguran.
Jika hal ini berulang kali terjadi, tentulah kita jadi sulit hamil dan punya anak.
Baca Juga : Yang Dilakukan Janin dalam Kandungan, Bisa Melakukan 4 Hal Unik Ini
Jadi, parasit Toxoplasma gondii tidak menjadi penyebab sulit hamil, melainkan keguguran pada kehamilan.
Seperti dikutip dari Tabloid Nakita, infeksi toksoplasma pada kehamilan juga bisa menyebabkan bayi lahir mati atau lahir cacat, semisal hidrosefalus (disebut juga "kepala air" lantaran adanya penumpukan cairan di otak sehingga ukuran kepala menjadi besar).
Semakin dini parasit Toxoplasma gondii menyerang, semakin besar dampak yang ditimbulkan pada janin.
Sulit hamil bisa terjadi apabila Papa terinfeksi toksoplasma.
Penulis | : | David Togatorop |
Editor | : | David Togatorop |
KOMENTAR