Nakita.id - Rumah tangga Mayangsari dan Bambang Trimatmodjo kembali menjadi sorotan semenjak anak perempuan mereka beranjak remaja.
Khirani Trihatmodjo yang merupakan anak pasangan publik figur ini ternyata juga tidak luput dari sorotan warganet.
Sosok Khirani awalnya hampir tak tersorot publik. Namun, potret Khirani yang beranjak remaja mulai terekspos saat Mayangsari mengunggahnya di akun instagram pribadinya.
Baca Juga : Resep dan Bahan MPASI 10 Bulan Sederhana: Cegah Sembelit Bayi dengan Puding Pisang
Baru-baru ini, Khirani kembali mendapatkan perhatian dari warganet karena fotonya saat bersama teman-teman diunggah oleh sang mama.
Mayangsari mengunggah dua buah foto Khirani ketika sedang bersama teman-temanya ke akun Instagram miliknya @mayangsaritrihatmodjoteal.
"My girl with her friends, cpt gedenya ini anak2 ya," tulis Mayangsari dalam caption.
Baca Juga : Lagi Asyik Makan Telur Gulung Di Rumahnya, Ria Ricis Langsung Banjir Protes Warganet, Ada Apa?
Khirani yang baru berusia 12 tahun ini tampak sudah beranjak menjadi remaja yang cantik jelita.
Sama seperti anak seusianya, anak Mayangsari ini gemar menghabiskan waktu bersama teman-temannya.
Salah satunya adalah dengan melakukan pemotretan untuk mengenang masa-masa pertemanan.
Baca Juga : Vanessa Angel Masih Urung Ditahan Usai Terjerat Prostitusi Online, Ini Alasannya
Khirani yang berpose di bagian kiri bawah tampak cantik dengan rambut panjangnya yang sisir ke pinggir.
Ia berpose bersama kesepuluh teman lain yang semuanya adalah anak perempuan.
Sontak, unggahan Mayangsari tersebut ramai dikomentari warganet dan juga rekan sesama artis.
Baca Juga : Hidup Hingga Usia 129 Tahun, Perempuan Ini Justru Mengaku Tersiksa dengan Umur Panjangnya
"Cantiknya mba Khiran," tulis @fitri_h_sayoedi.
"Mba Khiran cantik banget," komen @viona_rosalina.
Pujian yang dilontarkan untuk anak gadisnya tersebut juga mendapatkan sambutan hangat dari Mayangsari.
Baca Juga : Banyak Ular di Australia Mencari Air di Daratan, Hingga Mengincar Kaleng Minuman
Terlihat, istri Bambang Trihatmodjo tersebut membalas komentar warganet satu persatu dan mengucapkan terima kasih.
Sebelumnya, Khirani juga sempat mengundang kontroversi lantaran dirinya dituding merokok di kedai kopi.
Hal ini berawal ketika pada Jumat (2/11/2018) malam Khirani mengunjungi sebuah kedai kopi di kawasan Senayan bersama teman-temannya.
Baca Juga : Penemuan Jasad Wanita Mengapung di Sungai Terungkap, Dibunuh Kekasih dalam Keadaan Sedang Melahirkan
Khirani kemudian mengunggah instagram story sebuah minuman yang dipesannya.
Baca Juga : Ahok BTP Pulang Kampung, Ternyata Belitung Miliki 4 Pantai Indah
Tampak di meja tersebut terdapat bungkus rokok dan beberapa gelas minuman.
Warganet banyak yang menanyakan kepada Khirani mengenai bungkus rokok tersebut.
Lalu, keesokan harinya Khirani mengunggah instagram story berupa pernyataan klarifikasi.
Baca Juga : Awas, Penyebab Kegemukan Tanpa Sadar jadi Kebiasaan di Hari-hari Ini
"So guys yang kemaren di st*rbucks itu ada yang ngerokok sebelum kita dateng abis itu ada sampah-sampahnya belum dibersihin jadi jangan salah sangka yes. Kita masih piyik-piyik masih 12 tahunjadi jgn pikir kita ngerokok ya masa sih," tulis Khirani.
Ternyata, tudingan warganet tersebut tidak benar karena Khirani mengaku dirinya tidak merokok.
Serunya Van Houten Baking Competition 2024, dari Online Challenge Jadi Final Offline
Source | : | |
Penulis | : | Diah Puspita Ningrum |
Editor | : | Saeful Imam |
KOMENTAR