Nakita.com – Makanan pedas memang lezat apalagi bagi Moms yang memiliki lidah pedas.
Ada berbagai penelitian yang menunjukkan manfaat makanan pedas bagi kesehatan.
Manfaat ini tentu dapat didapatkan jika makanan pedas yang dikonsumsi masih dalam batas kewajaran.
Sebab, jika terlalu pedas Moms bisa mendapatkan masalah lain seperti gangguan pencernaan.
Baca Juga : Manfaat Daun Salam Bagi Kesehatan, Obati Diabetes Hingga Atasi Gangguan Pencernaan!
Sebuah penelitian yang diterbitkan di UC Davis mengungkapkan bahwa ada kandungan Capsaicin dalam cabai yang dapat menghilangkan rasa sakit.
Capsaicin dapat mengaktifkan reseptor tubuh untuk mengurangi rasa sakit serta meningkatkan kinerja obat yang dikonsumsi.
Moms punya penyakit sinus atau alergi terhadap dingin? Cabai yang mengandung Vitamin A akan mengurangi lendir.
Makanan pedas juga dapat meningkatkan metabolisme tubuh.
Baca Juga : Minum Air Setelah Makan Ganggu Pencernaan, Jika Air Ini Disarankan
Penulis | : | Nina Kurniyati |
Editor | : | David Togatorop |
KOMENTAR