Nakita.id - Ulang tahun biasanya menjadi salah satu momen spesial bagi seseorang.
Sama halnya dengan yang kini tengah dialami oleh keluarga diva Indonesia, Krisdayanti.
Pasalnya, sang suami, Raul Lemos baru saja merayakan pertambahan usianya yang ke-49, Moms.
Baca Juga : Ekspresi Krisdayanti Sehabis Dicium Raul Lemos Jadi Sorotan, Kok Malah Begitu?
Raul Lemos baru saja merayakan ulang tahunnya pada Selasa (19/2/2019) kemarin.
Hal ini diketahui dari unggahan Krisdayanti di Instagram pribadinya.
Ia mengunggah potret sang suami juga foto kue ulang tahun dengan bentuk jaket dan tulisan "Happy 49 Birthday Amor".
"Bismillahirahmanirahim
I wish you many years of good health so that we can enjoy our time here on Earth even longer.
happy birthday amor
@raullemos06
#19feb #aquarius #49th #hubby," tulisnya sebagai keterangan foto.
Lihat postingan ini di Instagram
Tak hanya memberikan ucapan lewat Instagram, perempuan yang akrab dipanggil KD ini pun juga membuatkan perayaan di rumahnya.
Dihadiri oleh keluarga, kerabat, serta para sahabat dekat KD, Raul Lemos pun merayakan ulang tahunnya yang hampir setengah abad ini.
Lewat Ajang Bergengsi Pucuk Cool Jam 2024, Teh Pucuk Harum Antar Anak Indonesia 'Bawa Mimpi Sampai ke Pucuk'
Source | : | |
Penulis | : | Maharani Kusuma Daruwati |
Editor | : | Poetri Hanzani |
KOMENTAR