Nakita.id - Dari sekian banyak resep MPASI, resep dan bahan MPASI 10 bulan enak bubur kentang kaldu ayam patut Moms coba.
Resep dan bahan MPASI 10 bulan enak: bubur kentang kaldu ayam dapat menjadi salah satu panduan Moms dalam membuat MPASI untuk Si Kecil.
Melalui resep dan bahan MPASI 10 bulan enak bubur kentang kaldu ayam ini, Moms dapat mengenalkan beragam rasa pada Si Kecil.
Baca Juga : Resep dan Bahan MPASI 10 Bulan Enak: Steak Tempe Daging Saus Tomat
Dengan adanya banyak nutrisi dalam bahan-bahannya, resep MPASI ini pasti sangat sehat dan juga enak untuk Si Kecil.
Selain tinggi kalori, kandungan vitamin di dalam kentang pun cukup beragam.
Kentang adalah salah satu sayuran sederhana yang bisa dengan senang hati diperkenalkan pada makanan awal bayi Moms.
Kentang mudah dicerna dan menyuplai energi agar bayi bisa aktif.
Baca Juga : Resep dan Bahan MPASI 10 Bulan Enak: Bakso Ayam Bergizi dan Simple
Kentang mengandung sejumlah vitamin A dan Vitamin C, serta potassium, komponen pati mereka tinggi.
Karbohidrat menyumbang 252 kalori dalam 1 kentang.
Nah, Moms bisa mencoba resep bubur kentang kaldu ayam yang gurih dan bergizi tinggi ini dengan bahan-bahan berikut ini:
Kaldu ayam
Bawang bombay
Seledri
Wortel
Brokoli
Cara membuatnya:
Baca Juga : Resep dan Bahan MPASI 10 Bulan Enak: Makaroni Tuna dan Krim Jagung
1. Buat kaldu ayam dari tulang ayam, wortel, bawang bombay dan seledri.
2. Masak hingga air benar-benar surut, lalu saring untuk mendapatkan kaldunya.
3. Masukkan ke dalamnya kentang yang sudah dicuci, dikupas, dan dipotong dadu kecil-kecil.
4. Masukan juga brokoli yang sudah dicacah halus.
5. Rebus hingga semua bahan menjadi lunak, lalu blender atau saring hingga menyatu dan mudah dikonsumsi buah hati.
Selamat mencoba Moms!
Perempuan Inovasi 2024 Demo Day, Dorong Perempuan Aktif dalam Kegiatan Ekonomi Digital dan Industri Teknologi
Source | : | madeformums.com |
Penulis | : | Ine Yulita Sari |
Editor | : | David Togatorop |
KOMENTAR