Kandungan nutrisi yang ada di dalamnya akan menambah daya tahan tubuh anak, dan mengurangi risiko terjadinya penyakit kronis.
Untuk cemilan, pilih yang tidak terlalu manis.
Puding, agar-agar, atau sate buah bisa jadi alternatifnya.
4. Jangan biasakan si kecil di depan layar
Moms harus tegas memberikan batasan waktu pada anak-anak untuk berada di depan layar, baik menonton televisi maupun menggunakan gadget.
Baca Juga : Awas, Ini Tanda Anak Sudah Kecanduan Gadget!
Gaya hidup sedentari (kurang aktif bergerak) ini dapat berdampak pada kelebihan berat badan.
Moms bisa menggantikan hal ini dengan mengajak anak banyak bermain di dalam maupun luar rumah.
5. Perhatikan kebersihan diri.
Mencuci tangan dengan sabun sebelum makan, menyikat gigi secara teratur, dan menghindarkan anak dari paparan asap rokok juga dapat mencegah anak terpapar kuman dan bakteri.
L'Oreal Bersama Perdoski dan Universitas Indonesia Berikan Pendanaan Penelitian dan Inovasi 'Hair & Skin Research Grant 2024'
Penulis | : | Nina Kurniyati |
Editor | : | Cynthia Paramitha Trisnanda |
KOMENTAR