Baca Juga : Kenali 5 Kanker Darah yang Rawan Serang Orang Dewasa dan Lansia, Gejalanya Lelah Sampai Demam!
Cara mengompres di dahi tak banyak manfaatnya untuk menurunkan panas tubuh, karena yang dingin hanya dahinya, sedangkan tubuhnya tetap panas.
Yang benar, kompres dilakukan di leher, ketiak dan selangkangan.
Batas waktu mengompres biasanya antara 15-30 menit.
Untuk memandunya kita harus punya termometer.
Jika panas tak tinggi tak perlu dikompres.
Tak ada larangan untuk melakukan kompres pada kondisi atau penyakit tertentu, semisal campak atau cacar air.
Tapi mungkin tak dilakukan bila tempat-tempat yang di kompres ada luka, misal.
Selain mengompres dengan air hangat, orangtua juga dapat mendekap anak demam.
Misal, anak tak memakai baju lalu didekap Moms, tutupi permukaan tubuh anak dengan selimut.
Lakukan skin to skin contact.
Artinya, kulit anak harus bersentuhan dengan kulit Moms.
Dekap dan gendong anak.
Biarkan suhu panas pada tubuh anak diserap tubuh orangtua.
Selain itu, pastikan anak mengonsumsi cairan dalam jumlah cukup.
Beri ia air minum yang cukup, bisa juga dengan memberinya jus buah.
Bila anak rewel, sulit makan, dan gejala lainnya, berikan obat penurun panas.
Bila selama 3 hari, anak masih demam, hubungi dokter.
Apa Itu Silent Treatment? Kebiasaan Revand Narya yang Membuatnya Digugat Cerai Istri
Source | : | Nakita |
Penulis | : | Saeful Imam |
Editor | : | Saeful Imam |
KOMENTAR