"Bangga, campur aduk rasanya. Saya cuma tukang sayur keliling, makan empot-empotan,bapaknya cuma tukang ojek. Alhamdulilah anaknya jadi tanpa pakai duit. Dia bisa mematahkan image," lanjut Komariah seperti dikutip dari Kompas.id.
Komariah menuturkan harapannya agar Rahmad tetap bekerja secara jujur dan benar-benar mengabdi.
"Harapan saya jadilah polisi yang jujur, benar-benar mengabdi, jangan sombong jangan angkuh, memandang manusia itu jangan sebelah mata, jadilah polisi yang mengabdikan benar-benar, cari reseki yang barokah, yang halal buat keluarga, buat orangtua, biar lancar," kata Komariah.
Tak lupa, keberhasilan pemuda lulusan salah satu SMK Farmasi di Klender, Jakarta Timur berkat doa dan restu kedua orangtuanya.
Baca Juga : Ingin Si Kecil Tumbuh Pintar? Ini 10 Makanan Agar Anak Cerdas
Baca Juga : Ibunda Mikha Tambayong Menderita Sjogren's Syndrome, Ini Gejalanya
Source | : | Kompas.com,kompas.id |
Penulis | : | Cynthia Paramitha Trisnanda |
Editor | : | Cynthia Paramitha Trisnanda |
KOMENTAR