Menurut Goldsmith, segera menampik isu buruk tentang diri kita justru memberikan kesan kita sedang berusaha menutupi sesuatu.
Jika Moms mengalami hal ini, jangan terburu-buru menghubungi semua orang untuk meluruskan permasalahan.
Ini malah membuat orang-orang berpihak pada mantan pasangan dan memperburuk citra Moms di mata mereka.
Sebaiknya ketika kabar buruk tentang diri Moms diumbar oleh mantan pasangan, berikan waktu beberapa lama untuk menenangkan diri dan mengobati luka hati.
Teman-teman yang kelihatan justru ikut menjelek-jelekkan Moms tak semuanya perlu diberi pengertian.
Justru sebaiknya Moms menunggu, jika ada teman yang benar-benar peduli, mereka tentu tidak akan meninggalkan kita.
Begitu pula dengan orang-orang di sekitar Moms.
Orang yang meninggalkan Moms karena hasutan orang lain bukanlah orang yang patut Moms percayai.
Source | : | Grid.ID,Nova.id,Psychology Today |
Penulis | : | Anisa Annan |
Editor | : | Poetri Hanzani |
KOMENTAR