Nakita.id – Ada beberapa persiapan yang harus dilakukan ketika ibu hamil puasa Ramadhan.
Sebab, ketika hamil puasa Ramadhan, Moms tidak hanya menanggungnya sedirian.
Si Kecil dalam kandungan juga bisa merasakan saat Moms hamil puasa Ramadhan.
Apalagi puasa Ramadhan saat hamil tidak direkomendasikan bagi Moms dengan keadaan tertentu.
Baca Juga : Ibu Hamil Puasa, Perhatikan Hal Ini Agar Tetap Sehat
Pasalnya bila dipaksakan Moms hamil puasa Ramadhan, justru akan berbahaya bagi Moms dan Si Kecil.
Untuk mempermudah Moms hamil berpuasa selama Ramadhan, buat beberapa rencana sebagai persiapan.
1. Bicarakan dengan dokter atau bidan
Sebelum memutuskan berpuasa, konsultasikan dulu kesehatan Moms dan janin pada dokter atau bidan kepercayaan Moms.
Mereka akan membantu mendeteksi setiap kemungkinan komplikasi yang bisa membuat Moms lebih rentan saat puasa, seperti diabetes (diabetes gestasional) atau anemia.
Baca Juga : Bolehkah ibu hamil berpuasa? Ini Faktanya Menurut Penelitian
Moms juga disarankan untuk melakukan pemeriksaan lebih sering selama puasa.
Tujuannya untuk memantau kadar gula darah, sebab puasa tidak dianggap aman jika Moms menderita diabetes dan sedang hamil.
2. Hindari kafein
Jika Moms terbiasa mengonsumsi minuman berkafein, seperti kopi, teh, dan cola, kurangi sebelum Moms berpuasa.
Baca Juga : Resep Menu Buka Puasa : Es Leci Minty yang Unik dan Menarik
Mulai lakukan paling tidak 1 bulan sebelum berpuasa untuk mengurangi resiko Moms mudah terkena sakit kepala ketika puasa.
Lagipula, ketika hamil Moms memang tidak dianjurkan mengonsumsi lebih dari 200mg kafein sehari atau setara dengan dua cangkir kopi instan.
Moms juga perlu hindari cokelat dan teh hijau, sebab keduanya juga mengandung kafein.
Baca Juga : Resep Menu Buka Puasa : Serbet Buah Mangga yang Segar
3. Beritahu orang sekitar
Beritahu orang tua, suami, atau asisten rumah tangga kalau Moms memutuskan untuk puasa Ramadhan.
Ini akan membantu mereka tetap siaga bila sewaktu-waktu Moms membutuhkan bantuan.
Pun dengan begitu orang-orang terdekat di sekitar kita akan dapat memahami dan membantu mengelola kegiatan kita selama Ramadhan atau sekedar mengingatkan kita untuk beristirahat.
Baca Juga : Resep Buka Puasa : Es Sari Kedondong yang Lezat
4. Persiapkan lebih awal
Bila biasanya Moms menyiapkan segala sesuatu untuk menyambut Ramadhan pada 1 minggu sebelumnya, tarik mundur waktu persiapan ini menjadi 2 minggu sebelumnya.
Konsultasikan dengan ahli gizi terkait kebutuhan nutrisi bagi ibu hamil puasa Ramadhan.
Mulai berbelanja hal-hal tersebut sebelum memasuki bulan Ramadhan.
Baca Juga : Hamil 7 Bulan Puasa : Lakukan 3 Hal ini Agar Puasa Saat Hamil Lancar
Siapkan pula buku harian untuk mencatat makanan apa saja yang Moms konsumsi selama bulan puasa.
Hal ini akan memudahkan untuk mengetahui apakah suatu makanan menyebabkan Moms merasa tidak fit saat puasa atau ketika kesehatan Moms mulai menurun.
Itulah sederet persiapan yang perlu Moms lakukan bila hamil puasa Ramadhan.
Gift The Superpower of Play Bersama Karakter Terbaru dari Lego Brand, Cataclaws
Source | : | baby center |
Penulis | : | Nita Febriani |
Editor | : | Nakita_ID |
KOMENTAR