Nakita.id - Setelah muncul di acara Hitam Putih, terungkaplah sosok Syahrini KW yang diduga sebagai penjual sayur.
"Syahrini KW" itu memiliki nama Cahyani Desi, perempuan asal Semarang.
Bukan penjual sayur, Syahrini KW ternyata berporofesi sebagai penjual jamu online.
Baca Juga : Iis Dahlia Komentari Hubungan Syahrini-Reino Barack, Terungkap Alasan di Baliknya, Pernah Tersakiti?
Jamu yang ia jual itu racikan turun temurun dari resep neneknya dan ditujukan hanya untuk perempuan.
Jamu kewanitaannya itu, Desi jual melalui Instagram atau melalui teman-temannya.
"Saya bukan penjual sayur, saya belanja di situ, saya penjual jamu," jelasnya kepada Deddy Corbuzier.
Baca Juga : Tersebar Video Salmafina di Klub Malam, Mbak You Bongkar Sifat Aslinya
Desi menjelaskan bahwa ia baru dua tahun menekuni usaha jamunya ini sedangkan sebelumnya ia memiliki usaha perkreditan barang.
Dalam tayangan itu pula, diperlihatkan rumah Syahrini KW yang jauh beda dengan rumah pelantun "Cintaku Kandas".
Dalam akun YouTube milik Syahrini, ia sempat memperlihatkan sekilas kediamannya.
Dalam tayangan itu tampak dari depan rumah Syahrini memiliki dinding bercat putih dengan beberapa pilar besar.
Berbeda dengan rumah Syahrini KW yang bagian depannya ditutup dengan pagar sederhana.
Terlihat cat rumah Syharini KW bagian depan berwarna kuning dengan beberapa lubang ventilasi.
Baca Juga : Mbak You Peringatkan Akan Ada Bencana di Kota 'J' dan Kota 'M' Muncul Fenomena Alam
Memasuki bagian dalam, sebagian dinding rumah Syahrini KW bercat putih namun sebagian dibiarkan tak diberi cat.
Sedangkan ketika Syahrini KW sedang memotong kertas, tampak di sampingnya seperti ruang tamu yang dindingnya diberi wallpaper dengan sofa berwarna hitam.
Baca Juga : Mbak You Peringatkan Ada Banyak Masalah di Hubungan Syahrini-Reino Barack: 'Ada Hal yang Belum Terbuka'
Tak berbeda dengan ruang sebelumnya, dapur rumah Syahrini KW juga tampak sederhana dengan dinding yang tak diberi cat.
Selain itu, tampak salah satu sisi dinding ditempeli keramik berwarna abu-abu dengan beberapa motif.
Tampak pula Desi si Syahrini KW sedang meracik jamu buatannya.
Baca Juga : Bayi Terkecil Lahir dengan Berat 0,7 Kg dan Divonis Tak Dapat Bertahan Hidup, Lihat Kisahnya yang Bikin Haru
Meskipun rumahnya tampak sederhana, ia mengaku memiliki kehidupan yang cukup hingga bisa membantu banyak orang.
"(Membantu) Panti jompo, trus saya ada dua anak asuh yang setiap bulannya saya kasih (uang), sama setiap Selasa dan Kamis saya masak sendiri untuk orang jalanan, kadang malem-malem gitu (saya) keliling kota Semarang untuk ngasih berkat (makanan)," ungkap Syahrini KW.
Perempuan Inovasi 2024 Demo Day, Dorong Perempuan Aktif dalam Kegiatan Ekonomi Digital dan Industri Teknologi
Source | : | YouTube,nakita |
Penulis | : | Riska Yulyana Damayanti |
Editor | : | Amelia Puteri |
KOMENTAR