Melalui Instagramnya, Via membagikan potret dirinya usai mendapatkan penghargaan di BraVo Award 2019 tersebut.
Ia mengungkapkan rasa syukur atas pencapaiannya saat ini.
Baca Juga : Bulan Madu di Swiss, Ini yang Dilakukan Reino Barack Tanpa Syahrini
"Alhamdulillah (emoji)
Terima kasih pada Allah SWt untuk segala yang terjadi di dalam hidupku.
Terima kasih untuk orangtua dan keluargaku yang selalu mendukungku setiap saat.
Terima kasih untuk tim Viva Managemen, Ascada Music Indonesia dan juga para fans VyanisTy yang juga selalu support dimanapun Via berada.
Sesungguhnya, aku masih terkejut dan tak disangka musikku (dangdut) bisa dikenal jauh dari rumahku.
Saya berharap semua orang di dunia bisa menikmati musik dangdut.
Terima kasih Bravo Premia yang telah memberikan apresiasi untuk saya.
Bravo musik dangdut Indonesia," ungkap Via Vallen.
Uniqlo Hadirkan Kain yang Nyaman dan Kuat lewat Koleksi Linen Spring/Summer 2025
Source | : | |
Penulis | : | Maharani Kusuma Daruwati |
Editor | : | Poetri Hanzani |
KOMENTAR