Pada pria dan wanita usia subur, paparan pestisida berlebihan dapat menyebabkan gangguan hormon dan penyakit tiroid yang dapat memengaruhi kesuburan.
Menurut American Academy of Pediatrics (AAP), wanita hamil yang sering terpapar pestisida berisiko lebih tinggi melahirkan bayi cacat, bayi lahir dengan berat rendah (BBLR), hingga kematian janin dalam kandungan.
Pada bayi dan anak kecil, paparan pestisida yang mereka terima selama bermain di taman rumah berisiko memicu keluhan sakit kepala, nyeri otot, gejala asma, hingga mual-mual.
Paparan pestisida yang berlanjut dalam jangka panjang menyebabkan masalah kesehatan yang lebih berat.
2. Kotoran hewan
Baca Juga : Ibu Hamil Puasa: Tips Agar Tetap Nyaman dan Sehat Selama Ramadhan
Apabila Moms punya binatang peliharaan di rumah, kotoran yang mereka buang di taman bisa menjadi perantara penyebaran penyakit.
Misalnya saja toksoplasma (yang khusus ada di kotoran kucing) atau segala macam cacing penyebab cacingan.
Kotoran hewan pun sering dijadikan pupuk kompos untuk menyuburkan tanaman.
Source | : | everydayhealth.com |
Penulis | : | Ine Yulita Sari |
Editor | : | Poetri Hanzani |
KOMENTAR