Nakita.id - Akhir-akhir ini warganet dunia dihebohkan dengan sebuah sepatu kotor yang dijual dengan harga setinggi langit.
Tak tanggung-tanggung, sepatu 'dekil' ini dijual seharga 870 dollar Amerika atau setara dengan 12 juta rupiah.
Reaksi negatif pun ramai-ramai ditujukan warganet pada penjual sepatu kotor ini.
Baca Juga : I Am an ActiFE Mom, In Control, and Protected
Diketahui ternyata sepatu kotor ini adalah model sepatu sneaker terbaru keluaran rumah mode asal Italia, Gucci.
Sepatu ini menjadi salah satu fashion item Koleksi Musim Semi Musim Panas 2019 milik Gucci.
Mengutip dari website resmi Gucci, sepatu ini terinspirasi oleh pakaian olahraga vintage dengan bentuk dan bahan yang kuno.
Baca Juga : Penyuka Sepatu High Heels Ternyata Ambisius, Ternyata Sepatu Bisa Lihat Kepribadian Seseorang!'
Gucci menyebutkan desain sepatu ini dipengaruhi oleh model sepatu klasik tahun 70-an yang biasa digunakan untuk jenis olahraga defensif.
Sepatu yang dinamai The Screener trainers ini tersedia dalam berbagai warna yang semuanya menampilkan estetika berantakan dan kotor.
Terlepas dari hal itu, Gucci justru mendapat banyak kritikan pedas dari warganet dunia atas model sepatunya.
Baca Juga : Pakar Mikro Ekspresi Ungkap Gading Mencintai Gisel dengan Tulus: 'Itu Arti Cinta Sebenarnya'
Di London, sepatu ini dibanderol dengan harga £615 atau setara dengan 11,4 juta rupiah.
Hal ini membuat banyak pengguna Twitter melontarkan kicauan yang menuduh Gucci mengkomersialkan kemiskinan dan menggambarkan sepatu kotor tersebut sebagai contoh 'puncak kapitalisme'.
"Sebuah parodi mutlak bahwa siapa pun di dunia mau membayar £615 untuk sepatu kotor. Lebih sedikit Gucci, lebih mudah tertipu #jeremyvine #emperorsnewclothes #Gucciorgullible" tulis Caroline Mitchell dalam akun twitternya seperti diwartakan Good Times.
Salah satu presenter kondang Inggris, Jeremy Vine pun turut menyuarakan ketidaksetujuannya pada sepatu yang baru saja dikeluarkan Gucci.
"Apa yang Anda dapatkan dari sepatu "kotor" yang dijual Gucci dengan harga hanya £615? Tawar-menawar, kan?! ???? #jeremyvine" tulis Vine dalam akun twitternya.
Sebelumnya, merek sepatu Italia, Golden Goose juga mendapat kecaman yang sama.
Label fashion mewah itu menjual sepasang sepatu tenis yang dijuluki sebagai Rhyton, dengan penampilan off-white usang.
Kedua sepatu tersebut mempengaruhi naiknya tren fashion untuk sepatu yang terlihat kotor.
Serunya Kegiatan Peluncuran SoKlin Liquid Nature French Lilac di Rumah Atsiri Indonesia
Source | : | Twitter,Good Times |
Penulis | : | Nita Febriani |
Editor | : | Nita Febriani |
KOMENTAR