Nakita.id – Moms, peneliti memperkirakan diet dengan sayuran dan buah, ditambah latihan olahraga, bisa mengurangi tingkat kejadian kanker hingga 30-40 persen.
Karena, penelitian yang sama menghasilkan kesimpulan sepertiga kasus kanker dikaitkan dengan apa yang Moms makan.
Apalagi, kasus kanker meningkat pesat disusul dengan peningkatan obesitas di kalangan anak-anak. Sebab, konsumsi buah dan sayur di kalangan anak-anak masih sangat rendah.
Baca Juga : Moms, Cobalah Konsumsi Asam Folat Selama Hamil Untuk Sehatkan Tekanan Darah Anak
Penelitian terbaru menunjukkan bahwa satu dari lima anak usia 4 sampai 18 tahun tidak makan buah atau sayuran, atau kurang dari setengah yang telah direkomendasikan, yaitu lima porsi sehari.
Untuk mencegah kanker, Moms perlu menyiapkan sejak dini makanan sehat bagi si kecil dengan konsumsi makanan yang berwarna-warni.
Superfood
Superfoods adalah makanan yang memiliki peran selain memasok komponen dasar dari diet, seperti karbohidrat, protein, dan lemak.
Peran ini bervariasi dari meningkatkan energi dan kekuatan otak, untuk pencegahan penyakit, bahkan perbaikan akibat kerusakan sel.
Baca Juga : Hidung Tersumbat Karena Flu? Legakan dengan Cara Alami Ini, Jangan Biasakan Minum Obat!
Komposisi
Jadi apa sebenarnya yang membuat superfood begitu istimewa?
Jawabannya adalah struktur kimiawi yang kita sebut sebagai vitamin, mineral, dan trace element. Gabungan dari struktur ini dikenal sebagai fitonutrien, salah satu dari banyak keajaiban alam.
Banyak buah dan sayuran memiliki struktur kimia alamiah yang sangat kuat ini, yang berfungsi penting dalam menyembuhkan dan mencegah banyak penyakit, seperti kanker dan penyakit jantung.
Makan setidaknya lima porsi buah dan sayuran per hari sangat penting untuk kondisi kesehatan yang baik, dan Moms harus memasukkan buah dan sayuran dalam diet anak-anak dari usia yang sangat muda sehingga makanan ini menjadi bagian normal dari kehidupannya.
Alasan lain dari manfaat yang menyehatkan dari buah dan sayuran adalah adanya antioksidan. Ini adalah sekelompok zat yang meliputi:
Antioksidan memainkan peran kunci dalam melindungi tubuh anak dari kerusakan yang dapat menyebabkan penyakit serius, terutama penyakit jantung dan kanker.
Baca Juga : Dokter Ini Operasi Dirinya Sendiri Karena Tak Ada yang Bisa Membantunya: 'Itu Operasi Biasa'
Antioksidan efektif menghancurkan molekul berbahaya tertentu yang dikenal sebagai radikal bebas, yang dapat menyebabkan kerusakan dan penyakit.
Banyak konsumsi buah-buahan dan sayuran yang kaya antioksidan jadi penunjang kesehatan jangka panjang.
Antioksidan terdiri dari buah-buahan dan sayuran berbagai warna cerah. Mulailah mencakup nutrisi sebagai pelindung anak di masa kecil.
Konsumsi Makanan yang Berwarna-warni
Sangat mudah untuk memastikan anak-anak mendapatkan khasiat dari superfood yang dibutuhkan si kecil kesayangan Moms.
Simak daftar buah dan sayuran di bawah ini untuk merencanakan makanan anak yang berwarna-warni.
Penulis | : | Bayu Probo |
Editor | : | Bayu Probo |
KOMENTAR