Nakita.id - Widi Mulia dan Dwi Sasono sudah dua kali mengajak anak-anaknya menjajal transportasi umum.
Transportasi umum yang Widi Mulia jajal bersama suami dan anak-anaknya adalah MRT.
Tahukah Moms mengajak Si Kecil naik transportasi umum seperti yang dilakukan Widi Mulia ternyata bermanfaat lo!
Baca Juga : Berikan yang Terbaik, Bahan Alami Harus Jadi Pilihan Utama Agar Bayi Terlindungi
Melansir dari Child in The City, ada beberapa manfaat dengan mengajak Si Kecil naik transportasi umum.
1. Kesehatan kognitif
Transportasi umum mendukung perkembangan kognitif pada anak-anak karena memberikan kesempatan untuk berinteraksi dengan lingkungan binaan menggunakan kombinasi fungsi motorik - berjalan, mentapping kartu, naik tangga, berpegangan, dan memandang ke luar jendela.
Baca Juga : Widi Mulia Mengajarkan Anak Memasak kepada Anak Laki-laki, Bermanfaatkah?
Penelitian menunjukkan Si Kecil yang tidak mengalami interaksi lingkungan binaan, berdampak pada anak-anak yang tidak dapat mengetahui di mana mereka berada atau takut mencoba menuju suatu tempat ketika mereka perlu.
2. Perkembangan sosial dan rasa otonomi
Transportasi umum berfungsi untuk semua orang dapat menjadi jendela ke masyarakat luas.
Moms tentu mau kalau Si Kecil besar menjadi anak-anak yang peduli, ramah, toleran, dan berinteraksi dengan orang-orang dari semua lapisan masyarakat yang realitasnya mungkin berbeda dari mereka sendiri.
Anak-anak yang naik bus atau kereta tahu bagaimana dunia di sekitar mereka terlihat, terdengar, dan terasa, memungkinkan mereka kesempatan untuk mengembangkan kesadaran sosial yang lebih baik.
Ini juga memaparkan mereka pada berbagai interaksi mini seperti mulai dari menyapa orang asing, anggukan sopan santun, belajar sabar, dan sebagainya.
Baca Juga : Moms Lakukan Hal Sederhana Ini untuk Mengendalikan Rambut Keriting!
3. Aktivitas fisik dan kesehatan
Para peneliti di University of British Columbia menemukan bahwa orang yang naik angkutan umum tiga kali lebih mungkin memenuhi persyaratan harian CDC untuk aktivitas fisik.
Hal yang paling ekstrem adalah fakta bahwa kecelakaan mobil adalah penyebab utama kematian di antara anak-anak di bawah usia 13 di Amerika Serikat.
Naik transportasi umum juga mengurangi risiko obesitas Si Kecil.
4. Waktu untuk keluarga
Survei satu tahun AAA Foundation mengungkapkan bahwa orang Amerika mengemudi rata-rata 29,2 mil dan menghabiskan 46 menit sehari di belakang kemudi.
Persentase yang signifikan dari populasi mengemudi menghabiskan lebih banyak waktu daripada itu untuk kegiatan yang sama yang membuat mereka tidak berinteraksi dengan teman dan keluarga.
Baca Juga : 45 Hari Jalani Rekayasa Cinta dengan Vicky Prasetyo, Anggia Chan Ngaku Rugi Puluhan Juta dan Alami Depresi!
Naik transportasi umum bersama, memberikan peluang untuk percakapan.
Waktu ini dapat dengan mudah diterjemahkan menjadi pengalaman pendidikan dengan menunjukkan bangunan-bangunan penting, kegiatan perkotaan, dan orang-orang yang menarik bagi anak-anak yang sedang tumbuh.
Jadi Moms kapan nih ajak Si Kecil naik transportasi umum seperti yang dilakukan Widi Mulia?
L'Oreal Bersama Perdoski dan Universitas Indonesia Berikan Pendanaan Penelitian dan Inovasi 'Hair & Skin Research Grant 2024'
Source | : | Child in The City |
Penulis | : | Cecilia Ardisty |
Editor | : | Poetri Hanzani |
KOMENTAR