5. Belajar menjaga diri
Tentu tidak bijaksana hanya menyerahkan pisau atau gergaji tanpa petunjuk pada Si Kecil.
Tetapi jika kita meluangkan waktu untuk mengajari anak-anak kita cara menggunakan pisau dan alat serta cara mengidentifikasi tanaman berbahaya, kita mengajarkan mereka tentang keamanan.
Baca Juga : Ingin Gunakan Jasa Pengasuh dan Pembantu Infal? Cek Harga Terbarunya Pada 2019 di Sini
Kita memberi mereka keterampilan yang mereka butuhkan untuk berimajinasi dan menjelajah.
Ketika mereka memiliki pengalaman dengan benda tajam, mereka belajar bahwa benda itu berbahaya jika digunakan sembarangan.
Kecelakaan kecil di taman dapat menyebabkan luka dan memar.
Akhirnya itu mengajarkan mereka untuk lebih berhati-hati, lebih efisien ketimbang kita terus memperingati mereka.
Source | : | psychcentral.com |
Penulis | : | Anisa Annan |
Editor | : | Cynthia Paramitha Trisnanda |
KOMENTAR