Nakita.id – Moms pernah dengar kata Elderberry?
Apakah Moms merasa asing dengan buah yang satu ini? Buah berwarna hitam ini banyak tumbuh di Eropa.
Biiasanya warga Eropa menggunakan buah elderberry untuk pengobatan tradisional yang mengobati masalah pernapasan dan kulit.
Seiring berjalannya waktu buah ini dipakai untuk beberapa keperluan seperti pengobatan infeksi.
Baca Juga : Berikan yang Terbaik, Bahan Alami Harus Jadi Pilihan Utama Agar Bayi Terlindungi
Elderberry merupakah buah kaya nutrisi, 80 persen buah ini mengandung air. Sehingga, buah ini ideal untuk dijadikan jus, selai, dan jelly.
Buah ini juga kaya akan protein, serat akanan untuk membantu sistem pencernaan tubuh.
Selain itu elderberry juga mengandung banyak vitamin, mineral seperti kalsium, zat besi, magnesium, dan fosfor.
Baca Juga : Terlalu Sering Memakai Sandal Jepit dapat Memicu Kanker, Kok Bisa Ya?
Elderberry juga kayak akan antioksidan yang memiliki antiinflamasi, anti alergi, dan antivirus untuk kekebalan tubuh.
Ternyata buah ini sangat bagus jika dikonsumsi selama kehamilan lo Moms! Elderberry akan menjaga kekebalan tubuh Moms.
Berikut manfaat konsumsi elderberry selama kehamilan yang dilansir dari boldsky.
Baca Juga : Moms, Minuman Alami Ini Akan Membersihkan Hati Jika Dikonsumsi Rutin!
1. Kesehatan jantung meningkat
Elderberry mengandung serat makanan yang dapat mengurangi kolestrol jahat dalam tubuh.
Hal ini dapat mencegah masalah umum yang erat kaitannya dengan aterosklerosis dan tekanan darah tinggi.
Sehingga dapat meningkatkan kesehatan jantung Moms.
Baca Juga : Si Kecil Suka Dinosaurus? Ini Fakta Kecerdasannya Menurut Ahli, Moms!
2. Kekebalan tubuh
Antioksidan dalam elderberry sangat dibutuhkan oleh tubuh untuk kekebalan. Buah ini memiliki antivirus dan anti-inflamasi.
Sistem kekebalan tubuh yang tinggi akan memerangi infeksi yang sering datang seperti pilek dan flu berat.
3. Kesehatan tulang meningkat
Sifat anti-inflamas dalam antioksidan yang dimiliki elderberry tidak hanya mencegah infeksi melainkan juga memperkuat tulang dan persendian.
Baca Juga : Tertidur Selama Terapi Bekam, Bangun-bangun Wanita Ini Kaget Alami Hal yang Mengejutkan!
Anti-inflamasi ini juga berperan untuk mengelola nyeri pada sendi. Kalsium dalam elderberry juga akan meningkatnya pertumbuhan dan kesehatan tulang.
4. Meningkatkan penglihatan
Elderberry menganung pigmen yang disebut anthocyanin yang berperan sebagai neutraceutical.
Baca Juga : Melakukan 5 Hal Ini di Pagi Hari Saat Perut Kosong Beri Manfaat Besar, Coba Yuk Moms!
Pigmen ini yang nantinya bisa meningkatkan penglihatan. Riboflavin dan niasin adalah dua vitamin dalam elderberry yang dapat mempertahankan penglihatan.
5. Pernapasan lebih baik
Flavonoid dalam elderberry sudah terkenal untuk meredakan peradangan dan iritasi pada saluran pernapasan.
Baca Juga : Menteri Susi Konsumsi Ikan Teri Tangkapan Nelayan, Ternyata Ini Segudang Manfaat Ikan Teri Moms!
Selain itu zat ini juga dapat membersihkan lendir dan dahak yang membandel. Sebuah penelitian menyatakan bahwa wanita hamil banyak konsumsi elderberry selama flu.
Selama kehamilan, Moms bisa konsumsi jus elderberry sebanyak dua kali seminggu dengan takaran 240 ml satu kali minum.
Source | : | boldsky |
Penulis | : | Rachel Anastasia Agustina |
Editor | : | David Togatorop |
KOMENTAR