"Sejak Izham menderita penyakit ini dan telah pulih sejak tiga tahun lalu, dia banyak membantu saya."
"Dia didiagnosis menderita kanker stadium 3 pada usia 26 tahun (tahun 2014), seumuran saya saat didiagnosis tahun lalu," kata Egy kepada mStar.
Namun menurut Egy, kesembuhan terkait penyakit kanker Izham rupanya hanya sementara.
Baca Juga : Batal Menikah, Dita Soedarjo Ungkap Alasan Tak Lagi Komunikasi dengan Denny Sumargo!
"Pada Desember tahun lalu, dia menderita batuk yang berlangsung lama."
"Dokter memutuskan untuk melakukan perawatan dan pemindaian terhadap Izham, akhirnya ditemukan bahwa tumornya masih aktif."
"Saya menerima berita ini dengan hati yang lapang, tanpa ada rasa penyesalan dan keputusaasaan."
"Anggap semua yang terjadi ada hikmahnya."
"Izham bisa merawat saya dengan baik karena dia tahu dan pernah mengalaminya sendiri," jelas gadis kelahiran Seremban itu.
Perempuan Inovasi 2024 Demo Day, Dorong Perempuan Aktif dalam Kegiatan Ekonomi Digital dan Industri Teknologi
Source | : | Grid.ID |
Penulis | : | Ine Yulita Sari |
Editor | : | Poetri Hanzani |
KOMENTAR