Nakita.id - Pernikahan Ammar Zoni dan Irish Bella memang sedang menjadi sorotan.
Digelar pada hari Minggu (28/04/2019), dua sejoli ini resmi menjadi suami-istri.
Pernikahan mereka digelar dengan konsep outdoor di Pine Hill, Cibodas.
Baca Juga : Hilda Vitria Unggah Foto No Make Up, Warganet: 'Bukannya Natural, Malah Keliatan Kaya Kepala 3'
Banyak kekhawatiran yang sebenarnya dirasakan oleh Ammar dan Irish.
Salah satunya adalah faktor cuaca.
Apa yang mereka takutkan pun terjadi, hujan sempat mengguyur lokasi pernikahan mereka.
Pernikahan Ammar dan Ibel yang disiarkan di salah satu stasiun televisi swasta membuat semua orang dapat menjadi saksi cinta suci mereka.
Wajah tegang Ammar pun tidak bisa dihindari.
Ketegangan yang tidak berkesudahan membuat Ammar Zoni salah mengucapkan ijab kobul pada Irish Bella.
Kejadian tersebut membuat Ammar Zoni harus mengulang kalimat ijab kobulnya.
Para saksi nikah yang berada di samping Ammar turut menenangkan dirinya agar tidak terlalu tegang.
Setelah kesalahan tersebut Ammar Zoni dan Irish Bela sah menjadi sepasang suami-istri.
Selesai prosesi akad nikah, Ammar yang ditemui awak media pun menggelar press conference.
Ammar Zoni menjelaskan kenapa ia bisa salah ucap ijab kabul.
Ia mengakui bahwa nama Irish Bella sangatlah rumit dan panjang.
Irish yang memiliki nama asli Yris Jetty Dirk de Beule.
Belum lagi nama ayahanda dari Irish Bella yang bernama Johan de Beule.
Ammar mengaku harus menghafalkan nama Irish Bella selama dua minggu lebih lamanya.
Hal tersebut ia lakukan untuk menghindari kesalahan dalam mengucap nama.
Baca Juga : Dijenguk Keluarga Ruben Onsu, Nikita Mirzani Dibawakan Barang Mewah Ini!
"Nama Ibel dan nama bapaknya juga panjang-panjang jadi harus bener-bener dihafalin. Nanti salah satu huruf aja artinya beda lagi" Ujar Ammar Zoni sambil tertawa.
Amar dan Ibel mengaku akan rehat sebentar dari rutinitas syuting sinetron.
Mereka akan pergi bulan madu, namun Ammar dan Ibel tidak ingin memberi tahu lokasi persis di mana mereka akan pergi berbulan madu.
Wapres Gibran Minta Sistem PPDB Zonasi Dihapuskan, Mendikdasmen Beri Jawaban 'Bulan Februari'
Source | : | nakita.id,Vidio.com |
Penulis | : | Yosa Shinta Dewi |
Editor | : | Cynthia Paramitha Trisnanda |
KOMENTAR