Nakita.id - Saat masih kecil, tak jarang anak akan mengenakan sepatu dengan lampu di bagian bawahnya ya, Moms.
Bagi anak-anak, sepatu dengan lampu di bawahnya merupakan hal yang menyenangkan.
Namun, ada kisah seorang anak berusia 9 tahun harus terluka karena sepatu lampunya tersebut.
Baca Juga: Berikan yang Terbaik, Bahan Alami Harus Jadi Pilihan Utama Agar Bayi Terlindungi
Seperti dikutip dari The Sun pada Jumat (3/7/2019), anak 9 tahun bernama Peyton Foster, mengenakan sepatu dengan lampu di bawahnya.
Namun, suatu ketika, baterai dalam lampu disepatunya basah, membuatnya membocorkan cairan korosif ke kakinya.
Hasilnya, adalah kakinya mengalami lecet yang disebabkan oleh cairan asam bersifat korosif meresap kulit kakinya.
Menurut keterangan ibu Peyton, Sherry dari New York ia menyadarinya ketika anaknya mulai mengeluh sakit ketika mencoba bergerak.
Sherry mengatakan, "Dia tidak bisa berjalan, berlari, berenang, atau apapun yang membuat kakinya semakin kesal."
"Saya harus menggendongnya, tidak banyak yang bisa dia lakukan, aku merasa itu benar-benar mengerikan," tambahnya.
Karena hal itulah, membuat Peyton trauma menggunakan sepatu.
Menurut keterangan, Peyton mengenakan sepatu merek Sketcher S-Light.
Baca Juga: Hidupnya Mewah, Krisdayanti Harus Siapkan Makanan Sejuta Umat Ini Saat Buka Puasa
Setelah insiden tersebut, ibunya menghubungi pihak Sketcher, karene kecelakaan itu, kemudian Sketcher menawarkan sepatu pengganti gratis.
Namun Sherry menolak, dan masih mempertimbangkan tindakan hukum.
Menanggapi hal ini, juru bicara Sketcher mengatakan,"Produk alas akaki Sketcher telah diuji ketat untuk keamanannya."
"Sketcher, merek keluarga telah menjual puluhan juta pasang alas kaki anak-anak yang menyala ke seluruh dunia dan belum ada satupun insiden luka bakar kimia dilaporkan," jelasnya.
"Sekalipun demikian, postingan Sherry Foster menjadi perhatian kami, dan kami segera menghubunginya, menanyakan tentang putranya dan memintanya mengirimi sepatu sehingga kami menentukan apakah sepatu itu berkontribusi pada cedera putranya," katanya.
"Nona Foster telah setuju untuk mengirimi kami sepatu, dan kami akan melanjutkan penyelidikan," tambahnya.
"Meskipun tidak ada insiden serupa yang dilaporkan lainnya, kami menanggapi keluhan ini dengan sangat serius dan memberikan prioritas tertinggi," katanya lagi.
Sebelum ditanggapi Sketcher. Pasca insiden, Sherry telah membuat postingan di Facebook, postingan tersebut viral dan mengejutkan banyak orang tua.
Postingannya mendapatkan reaksi 38 ribu dan dibagikan sebanyak 440 ribu.
Baca Juga: Dituduh Ingin Kuras Harta Muzdalifah, Fadel Islami Akhirnya Bongkar Alasannya Nikahi Sang Istri
Sementara itu, Sherry mengaku tidak pernah memiliki masalah dengan merek sepatu tersebut.
Menurut keteranganyya, Peyton mengalami luka bakar kimia tipe 2 dari sepatu tersebut, akibat zat kimia yang terlepas dari sepatu itu.
(Artikel ini telah tayang di Intisari.grid.id dengan judul "Gara-gara Sepatu Lampu yang Dipakainya, Kaki Bocah 9 Tahun Ini Alami Luka Mengerikan")
Perempuan Inovasi 2024 Demo Day, Dorong Perempuan Aktif dalam Kegiatan Ekonomi Digital dan Industri Teknologi
Source | : | intisari |
Penulis | : | Riska Yulyana Damayanti |
Editor | : | Nita Febriani |
KOMENTAR