Nakita.id - Cemburu dalam hubungan romantis bisa dibilang wajar, apalagi jika status hubungan kita sudah serius, seperti masuk jenjang pernikahan.
Ada pula yang berpendapat jika cemburu merupakan bumbu pada hubungan.
Namun kecemburuan berlebihan juga tak baik, bahkan bisa mengakibatkan tragedi yang mengerikan.
Baca Juga: Berikan yang Terbaik, Bahan Alami Harus Jadi Pilihan Utama Agar Bayi Terlindungi
Seperti cerita seorang wanita bernama Susan Robson, yang dikutip oleh Daily Mail.
Robson memiliki seorang suami, yang kemudian dibuntutinya saat berjalan pulang bersama sahabatnya yang bernama Kristy Adjei-Mensah.
Saat itu Robson merasa cemburu, wanita berusia 37 tahun itu beranggapan jika suaminya mendapat kecupan di pipi dari sang sahabat.
Buntutnya, Robson pun meradang terbakar api cemburu.
Baca Juga: Foto Telanjang Dadanya Tuai Pro Kontra, Anjasmara Ikuti Saran Istri
Ia memukul dan menendang Adjei-Mensah dengan brutal, menyebabkan sahabatnya mengalami patah leher yang bahkan bisa didengar sendiri oleh Adjei-Mensah.
Akibat kejadian itu, Adjei-Mensah hanya bisa menggerakan lehernya dengan sangat terbatas.
Tak hanya itu, ia pun mengalami trauma dan ketakutan dalam berteman.
Baca Juga: Fitri Tropica Akhirnya Hamil Setelah Lawan TBC Kelenjar, Apakah TBC Berakibat Susah Hamil?
Robson pun diganjar hukuman penjara selama empat tahun akibat tindakannya.
Ini menandakan sebuah kondisi di mana perasaan cemburu berlebihan berujung pada tindakan drastis.
Menurut Profesor Filosofi dan Mantan Rektor Universitas Haifa, Israel, Aaron Ben-Zeev, rasa cemburu biasanya timbul karena rasa takut kehilangan kasih sayang dari orang yang kita cintai.
Saat kita cemburu, kita akan merasa dalam keadaan terdesak dan jadi korban ketidakadilan situasi.
Ini kemudian menimbulkan risiko cemburu buta, di mana zat-zat kimia dalam tubuh yang berkaitan dengan rasa cinta, kompetisi, dan interaksi sosial saling bertabrakan.
Baca Juga: Atasi Sembelit dengan 3 Pilihan Jus Ini, Membuatnya Cukup #5MenitAja Lho Moms!
Cemburu buta bisa menjadi sebuah penyakit, bahkan menandakan adanya kelainan pada kesehatan mental seseorang.
Tanda cemburu buta antara lain rasa mudah tersinggung, pikiran obsesif tentang pasangan, serta tindakan ekstrem.
Walau dianggap sebagai emosi yang sering dialami wanita, ternyata cemburu buta justru lebih banyak dialami lelaki yang berusia cukup matang, sekitar 38 tahun.
Wapres Gibran Minta Sistem PPDB Zonasi Dihapuskan, Mendikdasmen Beri Jawaban 'Bulan Februari'
Source | : | Daily Mail,Psychology Today |
Penulis | : | Anisa Annan |
Editor | : | Poetri Hanzani |
KOMENTAR