Nakita.id - Moms pasti sering mendengar kisah teman makan teman.
Namun berbeda dengan kisah Aceng, pria asal Sukabumi yang bertemu dengan teman lamanya.
Pria yang bernama lengkap Aceng Faridudin Lutfi, menuliskan ceritanya di laman Facebook pribadinya.
Baca Juga: Viral Video Komidi Putar Ambruk Hingga Sejumlah Orang Luka-Luka, Begini Kronologinya
Melansir dari GridHot.ID, diketahui ternyata teman Aceng tersebut bernama Tana, namun kondisinya bisa dikatakan sedikit berbeda.
Diduga, Tana mengalami gangguan pada kesehatan mentalnya atau sakit jiwa.
Kendati demikian, Aceng sama sekali tak mengubah sikapnya terhadap Tana.
Aceng tetap memperlakukan Tana layaknya seorang teman lama.
Bahkan Aceng tak segan selfie bersama Tana dan duduk di sebelahnya.
"Dulu kita main bersama
Satu sekolah, Satu kelas, satu bangku, Kawan
Bisa kah kamu seperti dulu kawan
Dan sekarang kita nongkrong bersama
Tapi tetap kita berteman walau ada beda sedikit," ucap Aceng dalam captionnya.
Dinilai sangat mengharukan, unggahan Aceng tersebut lantas mendapat beragam komentar dari warganet.
Banyak di antara mereka yang terang-terangan memuji tindakan Aceng.
Baca Juga: Viral, Suami Rela Hancurkan Rumah yang Ia Bangun untuk Istrinya Sendiri, Warganet:
"Hanya karena Takdir yang membedakan, bagus Om Aceng tetap mengakui teman," tulis akun Facebook Mulya Yadiagus.
"Bnr kawan mah ttap we kawan, jngan berubah wlwpun berbeda status. Hehehe," tulis akun Facebook Syam.
Bagaimana reaksi Moms melihat Aceng yang masih berteman dengan Tana?
Source | : | GridHot.ID |
Penulis | : | Cecilia Ardisty |
Editor | : | Nita Febriani |
KOMENTAR