Barbie Kumalasari kemudian merinci pengeluaran untuk perawatan tubuhnya yang mencapai Rp 8 miliar.
"Stem Cell manusia Rp 200 juta sekali suntik, itu untuk meremajakan kulit, mungkin bisa dilihat lah, kalau temen-temen seumuran gue wajahnya banyak kerutan, mulai turun," ungkap Barbie.
Untuk tetap tampil langsing, Barbie juga harus melakukan suntik kromosom booster seharga Rp 50 juta.
Barbie Kumalasari mengakui telah melakukan operasi pada hidung karena sempat mengalami infeksi saat melakukan filler.
Pada bagian pipi, Barbie Kumalasari mengakui melakukan tanam benang dan glass skin.
Hal ini semata-mata ia lakukan untuk menjaga tubuhnya agar tetap terlihat menarik.
Pasalnya, wanita yang berperan di sinetron 'Bidadari' ini mengalami perubahan drastis dibandingkan kemunculannya di layar kaca dahulu.
Baca Juga: ART Curhat Diomeli di Depan Orang Banyak, Ussy Sulistiawaty Kesal, 'Enggak Boleh Kamu Ngomong Gitu!'
Sewaktu membintangi sinetron 'Bidadari', Barbie Kumalasari berperan sebagai asisten rumah tangga, ia memiliki bentuk tubuh yang jauh berbeda.
Ya, Barbie Kumalasari bertubuh besar, bisa dikatakan gemuk dan sangat kontras dengan penampilannya saat ini.
Walau demikian, tak disangka saat masih bertubuh gemuk itulah Galih Ginanjar sudah menaruh hati padanya.
Wapres Gibran Minta Sistem PPDB Zonasi Dihapuskan, Mendikdasmen Beri Jawaban 'Bulan Februari'
Source | : | nakita,youtube |
Penulis | : | Salmaa Awwaabiin |
Editor | : | David Togatorop |
KOMENTAR