Dengan melakukan berbagai latihan berjongkok Moms akan memiliki daya tahan lebih dalam posisi melahirkan.
Ini juga memungkinkan pembukaan panggul menjadi lebih lebar dan mempermudah Si Kecil untuk mendorong.
3. Pertimbangkan water birth
Sebuah penelitian menyatakan bahwa metode water birth dianggap tidak terlalu menyakitkan karena air hangat bertindak sebagai pereda nyeri alami.
Air hangat juga akan membantu Moms untuk bersantai dan menenangkan diri selama kontraksi.
Sehingga robekan pada organ kewanitaan Moms juga tidak akan terlalu parah.
4. Pilih posisi melahirkan yang tepat
Posisi Moms saat melakukan dorongan memainkan peran yang sangat besar dalam meminimalkan robekan.
Posisi yang dianjurkan adalah yang membuat tubuh Moms paling nyaman.
Akan tetapi ada beberapa posisi yang dianggap paling tidak membuat tegang perineum seperti berlutut, bersandar ke depan dalam posisi berdiri, berbaring ke samping.
5. Pijat perineum
Mempersiapkan perineum telah terbukti mengurangi risiko robek pada Moms yang melakukan persalinan lewat Miss V.
Serunya Kegiatan Peluncuran SoKlin Liquid Nature French Lilac di Rumah Atsiri Indonesia
Source | : | YouTube,living and loving |
Penulis | : | Rachel Anastasia Agustina |
Editor | : | Saeful Imam |
KOMENTAR