"Kan mengatasnamakan Tante Dewi. Hanya Tante Dewi yang bisa menghapus. Kaya akun Mintul Gemintul, akun lambe," ujar Meldi kepada sang tante.
Mendengar permintaan sang keponakan, Dewi langsung menyahut.
Dewi mengatakan tudingan bahwa akun tersebut mengatasnamakannya dan juga didukung oleh Dewi adalah fitnah.
"Jujur saya pribadi, ini termasuk fitnah untuk saya. Jadi saya tidak mengenal mereka-mereka ini," ujar Dewi.
Baca Juga: Masih Tak Terima Perubahan Sikap Anaknya, Sunan Kalijaga Sebut Salmafina Sunan Di-setting Stasiun TV
Dewi sendiri mengaku tak mengenal pemilik akun yang menghina Meldi.
"Jadi kalau misalkan ada akun ini itu, jujur saya tidak kenal dengan mereka," tambah istri Angga Wijaya.
Pengakuan Dewi tersebut kembali disahut oleh Meldi.
"Aku tahu kalau Aunty tidak tahu siapa yang punya, tapi dia mengatasnamakan sudah mendapat izin dari tante Dewi," sahut Meldi.
Tetapi, perdebatan tersebut ditengahi oleh pengacara Dewi Perssik.
"Intinya sudah sepakat. Yang namanya oknum-pknum yang mengatasnamakan disetop. Nanti kami akan menyampaikan ke pihak sana," sela Sandy Arifin selaku pengacara Dewi.
Mencoba mendinginkan situasi, Dewi juga lantas meminta siapa saja yang membuat akun mengatasnamakan dirinya tidak lagi membawa-bawa namanya.
"Mungkin teman-teman, siapa, saya enggak tahu akun itu tolong jangan mengatasnamakan saya atau dapat suruhan dari saya. Jangan sampai ada hal-hal yang menyebut nama saya lagi," tutup Dewi.
Source | : | Kompas.com,YouTube,Nakita.id |
Penulis | : | Cynthia Paramitha Trisnanda |
Editor | : | Cynthia Paramitha Trisnanda |
KOMENTAR