"Dan saat kemarin terakhir kemarin nemenin Mama pun dia selalu mikirkan keluarganya, anak-anaknya, cucunya. Dia nitip pesen 'jaga adik-adikmu, jaga anak-istrimu'," ucap Bagus.
Mendengar cerita Bagus, Ruben ikut merasakan kesedihan yang dirasakan putra sulung Nunung tersebut.
"Yang dikatakan sama Mba Nunung itu, ada hampir 50 kepala (anggota keluarga) yang dibiayai oleh Mba Nunung. Bahkan, Mba Nunung bercerita ada yang masuk kuliah tahun ini," ucap Ruben.
"Iya, adikku," sahut Bagus.
"Gimana to ya, Ben?" ujar Ruben menirukan kegelisahan Nunung saat dikunjungi.
"Pada saat itu, saya tahu betul harusnya Mba Nunung berpikir untuk permasalahannya terlebih dahulu, tetapi di dalam pikirannya kembali digunakan untuk berpikir bagaimana nanti pembayaran kuliahnya dan yang lain-lain. Sampai segitunya Mama ya, Gus?" tanya Ruben kepada Bagus.
Baca Juga: Dituding Hanya Incar Harta, Naomi Zaskia Blak-Blakan Bongkar Alasannya Pilih Sule
Bagus pun membenarkan. Ia bahkan mengatakan bila sudah mengingatkan Nunung untuk tak memikirkan keluarganya dahulu selama menjalani masa tahanan.
"Iya, sampai bener-bener sudah didalem tuh saya bilang, 'Udah Mama nggak usah mikirin kita yang di luar. Mama pikirin kesehatan Mama, fisik Mama, karena saat ini yang bisa jaga kondisi Mama, Mama sendiri'," sahut Bagus menceritakan kebaikan hati ibunya.
Tak hanya menceritakan sifat ibunya, Bagus juga menceritakan Nunung sudah bisa tersenyum dan sudah bisa dijenguk anak-anak dan cucunya.
Ruben juga menceritakan bahwa Nunung sejak awal tak mau melihat anak dan keluarganya sukses, oleh karena itu Nunung rela banting tulang agar anggota keluarganya sukses.
For the Greater Good, For Life: Komitmen ParagonCorp Berikan Dampak Bermakna, Demi Masa Depan yang Lebih Baik Bagi Generasi Mendatang
Source | : | YouTube |
Penulis | : | Cynthia Paramitha Trisnanda |
Editor | : | Cynthia Paramitha Trisnanda |
KOMENTAR