Nakita.id - Memiliki buah hati cerdas dan sehat merupakan dambaan bagi setiap orangtua di dunia ini.
Anak cerdas tak hanya dapat dibentuk semenjak mereka lahir, tetapi sebelum hamil pun Moms sudah bisa mempersiapkan agar melahirkan anak cerdas, berikut 3 langkah yang harus Moms perhatikan.
1. Usia, pola menstruasi, dan gaya hidup
Kecerdasan memang tak terlepas dari kualitas otak yang biasanya dipengaruhi oleh beberapa faktor.
Usia 23-35 adalah masa yang tepat untuk hamil agar didapat janin yang sehat dan cerdas karena risiko gangguan kehamilan di luar usia itu sangatlah besar.
Baca Juga: Bikin Bayi Cerdas, Konsumsi 7 Makanan Ini Selama Kehamilan!
Jadwal menstruasi juga harus diperhatikan, jika terjadi pola yang tak teratur, catat dan lakukan pengecekan medis untuk meminimalisir terjadinya kemungkinan buruk.
Selain kondisi kesehatan diri sendiri dan pasangan, gaya hidup juga sangat berperan, seperti menghirup udara segar sembari berjalan selama 20-30 menit tiga kali dalam seminggu.
Baca Juga: Ini Makanan Rekomendasi Agar Bayi Cerdas dan Berat Badannya Bertambah
2. Menyusui dan memberikan sentuhan pada bayi
Kegiatan menyusui mampu menimbulkan perasaan sayang pada bayi yang merangsang produksi hormon oksitosin pada otak Moms.
Hormon cinta inilah yang memandu tubuh Moms untuk mengalirkan ASI yang telah diproduksi di payudara.
Baca Juga: Makanan yang Direkomendasikan Untuk Ibu Menyusui, Membuat Bayi Cerdas!
Selain dengan menyusui, kedekatan Moms dan bayi bisa dibangun melalui sentuhan-sentuhan yang nyaman dan menstimulasi otak.
3. Relaksasi dan latihan fisik
Sejak usia kandungan mencapai 24 minggu, janin mulai menggunakan indra pendengarannya.
Baca Juga: Ingin Punya Bayi Cerdas? Lakukan 5 Hal Ini Sejak Dalam Kandungan
Perdengarkan suara-suara yang dapat merangsang otaknya, Moms juga bisa mengajak janin berbicara dengan nada ramah dan baik.
Untuk berlatih fisik, yoga prenatal menawarkan pose-pose ringan yang membantu melancarkan aliran darah Moms sehingga janin mendapat suplai oksigen dan gizi secara baik.
Baca Juga: Agar Bayi Cerdas Sejak Usia 3 Bulan, Ini Stimulasinya yang Tepat
Dorong Bapak Lebih Aktif dalam Pengasuhan, Sekolah Cikal Gelar Acara 'Main Sama Bapak' Bersama Keluarga Kita dan WWF Indonesia
Source | : | Tabloid Nakita |
Penulis | : | Yolla Octarina |
Editor | : | Nita Febriani |
KOMENTAR