Nakita.id - Disaat mendengar kata 'keguguran' tentu saja hal ini menimbulkan ketakutan sendiri bagi Moms.
Biasanya keguguran rentan terjadi pada awal minggu ke-13 saat masa kehamilan.
Pendarahan melalui vagina merupakan tanda umum yang terjadi saat keguguran, sebagian perempuan malah salah mengidentifikasikannya sebagai datang bulan Moms!
Ternyata pendarahan bukan hanya satu-satunya tanda!
Baca Juga: Wanita Hamil Rawan Kembung, Ikuti 4 Tips Ini untuk Menghindarinya!
Moms bisa saja mengalami keguguran yang tidak diawali dengaan pendarahan.
Pada dasarnya, timbul pendarahan saat keguguran terjadi ketika rahim kosong.
Sedangkan, keguguran yang tidak ditandai dengan pendarahan disebabkan oleh kematian janin tetapi tidak diikuti oleh rahim yang kosong.
Beberapa tanda keguguran yang tidak ditandai oleh pendarahan seperti;
Pertama, sakit punggung.
Kedua, diare.
Ketiga, muncul rasa mual.
Keempat, tidak munculnya beberapa gejala kehamilan secara tiba-tiba.
Kelima, keluarnya cairan atau daging dari vagina.
Keenam, tumbulnya rasa keram pada bagian perut bawah.
Baca Juga: Jangan Kurang atau Berlebih, Ini Takaran Aman Garam Saat Hamil
Tidak hanya kecelakaan fisik, tetapi keguguran juga bisa disebabkan oleh kondisi internal tubuh loh Moms.
Penyebab keguguran antara lain;
1. Infeksi
Toksoplasmosis dapat menyebabkan keguguran, kematian janin, dan cacat lahir yang serius, sama seperti Listeriosis.
Moms disarnakn untuk menghindari diri bersentuhan dengan kotoran binatang seperti kucing, serta mengonsumsi makanan higienis dan matang agar terhindari dari Listeriosis.
2. Kondisi medis
Bayi yang dilahirkan dari seorang ibu dengan diabetes memiliki resiko lebih tinggi terkena cacat lahir seperti gangguan jantung dan juga tabung saraf.
Selain itu, gagal ginjal pada ibu hamil juga bisa mengakibatkan cacat lahir, kematian, kelahiran prematur, dan preeklamsia.
3. Endometriosis
Kondisi ini dimana jaringan yang membentuk lapisan dalam dinding rahim tumbuh di luar rahim.
Jaringan yang disebut oleh endometrium ini dapat tumbuh di indung telur, usus, tuba falopi, vagina, dan bahkan di rektum.
Selain itu, kelainan pada rahim dan organ reproduksi juga bisa menyebabkan keguguran ini Moms!
Bantu Kurangi Tanda Penuaan Dini, Collagena Hadir Penuhi Kebutuhan Kolagen Sebagai Kunci Awet Muda
Source | : | Healthline,Medical News Today |
Penulis | : | Bela Moneta |
Editor | : | Nita Febriani |
KOMENTAR