Nakita.id - Aktris muda, Amanda Rawles sering menghiasi layar lebar tanah air dengan bakatnya dalam berakting.
Amanda Rawles mengawali karier di dunia seni peran saat usianya 12 tahun lewat sinetron Jagoan Silat.
Beranjak remaja, Amanda Rawles menanjak ke layar lebar memerankan tritagonis di film 7 Hari Menembus Waktu.
Baca Juga: Berikan Perlindungan Alami Saat Puasa, Si Kecil Sehat dan Orangtua Pun Tenang
Setelah membintangi beberapa film layar lebar lain, wanita berdarah Australia-Indonesia ini berkesempatan menjadi pemeran utama.
Amanda beradu akting bersama Dimas Anggara dalam film Promise yang keluar pada 2017 lalu.
Anak kedua dari tiga bersaudara ini mulai menjadi sorotan publik saat menjadi pemeran utama wanita di film Dear Nathan bersama Jefri Nichol.
Baca Juga: Sang Anak Mulai Jalani Rehabilitasi, Ibunda Jefri Nichol Ungkap Kangen:
Chemistry keduanya terlihat bagus akhirnya, Amanda Rawles kembali dipertemukan lewat film Jailangkung, A: Aku, Benci & Cinta, Hello Salma, dan sebagainya.
Terkenal sukses di film layar lebar ternyata Amanda Rawles juga memikirkan pendidikannya.
Melansir Tribunnews, Amanda Rawles berencana melanjutkan studi ke jenjang perguruan tinggi.
Amanda Rawles mengaku ia tak mau menundanya lagi.
“Aku sudah fix insya Allah tahun depan. Gap year sudah setahun lebih sih. Rencana sih ke luar negeri,” kata Amanda Rawles.
Saat ini, ada beberapa kampus yang sudah menjadi pilihannya. Pemain film The Perfect Husband ini siap mengambil kuliah di jurusan bisnis.
“Penginnya jurusan bisnis. Pengen ambil sesuatu yang di luar film sih,” katanya.
Amanda memiliki rencana untuk mengelola bisnis sendiri. Sebab ia merasa memiliki bakat mengelola bisnis sejak kecil.
“Dari dulu memang suka dagang. Pernah buka online shop, bikin gelang sendiri jadi punya jiwa dagang. Mamah sih suka dagang, aku tertarik dan pengen diasah lagi,” katanya.
Perempuan Inovasi 2024 Demo Day, Dorong Perempuan Aktif dalam Kegiatan Ekonomi Digital dan Industri Teknologi
Source | : | tribunnews |
Penulis | : | Cecilia Ardisty |
Editor | : | Saeful Imam |
KOMENTAR