Selain itu, Jakarta sudah memiliki bandar udara hingga pelabuhan terbesar di Indonesia.
Jokowi kemudian menegaskan bahwa Jakarta dan Jawa sudah sangat padat dengan penduduk 150 juta atau 54 persen dari total jumlah penduduk Indonesia.
"Dan 58 persen pertumbuhan ekonomi Indonesia itu ada di Pulau Jawa, dan Pulau Jawa sebagai sumber ketahanan pangan," ujar Presiden.
Dengan alasan itu, ujar Jokowi, ibu kota negara harus dipindah.
Sebelumnya, Jokowi resmi mengumumkan ibu kota baru berada di Kalimantan.
Source | : | Kompas.com,Tribun Wow |
Penulis | : | Cecilia Ardisty |
Editor | : | Saeful Imam |
KOMENTAR